Beberapa pemberitaan soal Real Madrid hari ini patut di simak oleh BolaSporters. Ada masalah dalam transfer Robinho hingga dorongan agar Rafael Nadal menjadi Presiden Los Blancos.
5. Kecerobohan Chelsea membuat Robinho
Chelsea menjadi klub terdepan guna mendapatkan jasa pemain yang bernama lengkap Robson de Souza pada awal musim 2008-2009.
Robinho sendiri sudah setuju untuk bergabung dengan Chelsea yang kala itu dibesut manajer asal Brasil, Luiz Felipe Scolari.
Real Madrid akhrinya melepas Robinho ke Manchester City karena kecewa dengan tindakan ceroboh The Blues.
4. Real Madrid Irit di Bursa Transfer, Boros di Gaji Pemain
Real Madrid pada dua musim sebelumnya sangat irit dalam pembelian pemain.
Bahkan, Los Blancos selalu meraih untung pada musim 2016-2017 dan 2017-2018.
Namun, kebijakan berbeda diterapkan di sektor gaji pemain oleh Presiden Real Madrid, Florentino Perez.
3. Pemain Real Madrid Dominasi Timnas Spanyol saat Kalahkan Kroasia
Pelatih tim nasional Spanyol, Luis Enrique, tak masalah dengan komposisi skuat yang terlihat begitu berkiblat ke Real Madrid.
Hal ini terutama terlihat saat timnas Spanyol mengalahkan timnas Kroasia dengan skor 6-0 di UEFA Nations League, Selasa (11/9/2018).
Enrique pun tak masalah dengan hal ini dan memuji para pemain yang tampil saat melawan timnas Kroasia.
2. Luka Modric Tak Gila Penghargaan Pribadi
Luka Modric mengakui bahwa ia memiliki kesempatan yang besar untuk memenangi penghargaan tersebut.
Akan tetapi, Modric juga enggan terlalu memikirkan hal itu.
Modric telah terpilih sebagai pemain terbaik Liga Champions musim lalu.
1. Florentino Perez Mendukung Petenis Rafael Nadal Menjadi Presiden Real Madrid
Petenis asal Spanyol, Rafael Nadal, mendapat dukungan dari Florentino Perez untuk menjadi Presiden Real Madrid.
Pengoleksi 17 titel Grand Slam ini tidak menampik peluang itu.
Nadal diketahui memang mengidolai Real Madrid sejak lama, bahkan menjadi anggota kehormatan suporter Real Madrid sejak 2014.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar