Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tanpa Jenggot Lionel Messi, Barcelona Kehilangan Hoki

By Ade Jayadireja - Jumat, 28 September 2018 | 17:03 WIB
Reaksi Lionel Messi dalam partai Liga Spanyol antara FC Barcelona lawan Girona di Stadion Camp Nou, Barcelona, 23 September 2018.
PAU BARRENA/AFP
Reaksi Lionel Messi dalam partai Liga Spanyol antara FC Barcelona lawan Girona di Stadion Camp Nou, Barcelona, 23 September 2018.

Bak Samson yang kehilangan kekuatan jika rambutnya dipotong, FC Barcelona juga kehilangan hoki sejak Lionel Messi mencukur jenggot.

Dalam cerita kuno, Samson digambarkan sebagai seseorang dengan kekuatan dahsyat tak tertandingi.

Sosok legendaris itu kemudian mendadak lemah karena sumber kekuatannya, yakni rambut, dipotong oleh wanita bernama Delilah.

Lalu, apa hubungannya dengan Lionel Messi, sang megabintang klub raksasa Liga Spanyol, Barcelona?

(Baca juga: 3 Kesialan Cristiano Ronaldo Setelah Pindah ke Juventus)

Entah kebetulan atau tidak, Barcelona terus dirundung kesialan sejak sang penyerang mencukur jenggot.

Messi masih tampil dengan wajah dipenuhi jenggot dalam lima partai pertama Liga Spanyol musim 2018-2019.

Hasilnya adalah Blaugrana bisa menyapu bersih kemenangan.

Mereka menjungkalkan Deportivo Alaves (3-0), Real Valladolid (1-0), Huesca (8-2), Real Sociedad (2-1), dan PSV (4-0).

(Baca Juga: Kabar Gembira, Ballon d'Or Ada untuk Wanita)

Messi berkontribusi delapan gol dari lima pertandingan tersebut.

Setelah itu, ia mulai tampil berbeda ketika Barcelona menjamu Girona di Camp Nou pada laga pekan kelima Liga Spanyol.

Tak ada lagi jenggot atau kumis lebat di muka Messi.

Diharapkan bisa melanjutkan tren kemenangan dengan wajah baru Lionel Messi, Barcelona malah gagal meraup tripoin setelah ditahan imbang 2-2 oleh tim tamu.

(Baca Juga: Barcelona Sudah Tidak Ditakuti Lawan)

Hasil lebih mencengangkan diperoleh klub raksasa Catalunya itu dalam partai teranyar di Estadio Municipal de Butarque, Rabu (26/9/2018).

Menghadapi Leganes, yang notabene tim penghuni zona degradasi, skuat asuhan Ernesto Valverde justru tumbang 1-2.

Lionel Messi pun tak sanggup bikin gol selama 90 menit berada di atas lapangan. 

 
 
View this post on Instagram
 
 

Gelandang gaek AS Roma Daniele De Rossi mencatatkan penampilannya yang ke-600 bersama AS Roma. . #asroma #danielederossi #francescototti

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Final China Masters 2024 - Dongeng Ganda Campuran Malaysia Berakhir Tragis, Gelar Direbut Unggulan Kesatu Usai Nyaris Menang

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X