Legenda Athletic Bilbao, Ismael Urzaiz, menilai jika Karim Benzema tak akan bisa sepenuhnya menggantikan peran Cristiano Ronaldo di Real Madrid.
Real Madrid mengalami ujian berat musim ini sepeninggal Cristiano Ronaldo yang hengkang ke Juventus.
Antara 27 September - 20 Oktober 2018, Real Madrid mengalami paceklik kemenangan lantaran selalu kalah pada lima laga di semua kompetisi.
Bahkan, dalam kurun waktu tersebut Real Madrid hanya dapat sekali mencetak gol ke gawang lawannya.
Ismael Urzaiz mengaku turut memperhatikan situasi ketumpulan lini depan Real Madrid.
Baca Juga:
- Isco Berseteru dengan Santiago Solari, Tiga Tim Besar Mengintai
- Berkah Karim Benzema Setelah Cristiano Ronaldo Pindah dari Real Madrid
Urzaiz berpendapat bahwa penyerang tengah andalan Los Blancos, Karim Benzema, tak akan bisa menjadi solusi keran gol tim yang ditinggalkan Ronaldo.
"Setelah kepergian Ronaldo, Karim Benzema dan Gareth Bale adalah strikernya, dan Karim (lebih) tampak mengemban peran itu," ucap Urzaiz kepada Mundo Deportivo, dilansir BolaSport.com dari laman Calciomercato.
"Di samping itu, saya tak berpikir ia bisa mencetak gol dengan jumlah yang sama seperti yang Cristiano lakukan," imbuhnya.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | calciomercato.com |
Komentar