Liverpool unggul 4-0 atas Maribor pada babak pertama partai fase grup Liga Champions di Stadion Ljudski vrt, Rabu (18/10/2017) dini hari WIB.
Liverpool langsung tampil menyerang sejak menit pertama.
Laga baru berjalan empat menit, gawang Maribor sudah berhasil ditembus oleh Roberto Firmino dengan tembakan jarak dekat.
Sembilan menit berselang, giliran Philippe Coutinho yang membobol gawang Jasmin Handanovic.
Gelandang asal Brasil itu mengonversi servis dari James Milner.
Mohamed Salah menambah keunggulan menjadi 3-0 pada menit ke-19.
(Baca Juga: Maribor Vs Liverpool - Butuh 3 Poin Perdana, Juergen Klopp Justru Rotasi Skuat)
Sempat memiliki beberapa peluang, klub berjulukan The Reds (Si Merah) baru menambah keunggulan pada menit ke-40.
Lagi-lagi, Salah mencatatkan nama di papan skor setelah meneruskan bola umpan silang dari Alberto Moreno.
Dominasi skuat asuhan Juergen Klopp tampak dari penguasaan bola dan jumlah tembakan.
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar