Ada momen menarik yang melibatkan Manajer Manchester United Jose Mourinho, sebelum laga kontra tuan rumah Benfica di partai Liga Champions, Kamis (19/10/2017) dini hari WIB.
Manajer asal Portugal tersebut tertangkap kamera tengah memeluk kiper cadangan Benfica, Julio Cesar.
Kedua tokoh itu kembali bertemu di laga Benfica kontra Manchester United.
#UCL winners reunited in Lisbon!
Júlio César + José Mourinho = 2010 pic.twitter.com/tX9C5Ehpuh
— Champions League (@ChampionsLeague) October 18, 2017
Cesar dan Jose Mourinho sudah lama saling kenal.
(Baca Juga: Juventus Menang atas Sporting CP, Massimiliano Allegri Sebut Timnya Bermain Buruk)
Mereka pernah sama-sama menjadi panji Inter Milan.
Pemain asal Brasil itu adalah kiper utama Inter Milan kala menjuarai Liga Champions 2009-2010 bersama pelatihnya, Mourinho.
Selain itu keduanya pernah meraih 2 gelar juara Serie A, Coppa Italia dan Piala Super Italia.
(Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Matchday 3 Liga Champions - Dominasi Klub-Klub Liga Inggris)
Cesar bermain sebanyak 99 kali dari 108 laga Mourinho selama di Inter Milan.
Namun, tidak ada pertarungan langsung antara kedua pria tersebut karena Cesar tidak dimainkan.
Pelatih Benfica, Rui Vitoria, lebih memilih memainkan kiper muda berusia 18 tahun, Mile Svilar.
(Baca Juga: Top Scorer Liga Champions Hingga Matchday 3 - Cristiano Ronaldo Kejar Harry Kane)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | transfermarkt.com, twitter.com/ChampionsLeague |
Komentar