Barcelona gagal menjaga rekor sempurna mereka di fase grup Liga Champions musim 2017-2018.
Tim beralias La Blaugrana hanya mampu bermain imbang tanpa gol dengan wakil Liga Yunani, Olympiacos, Rabu (1/11/2017) dini hari WIB.
Hasil tersebut membuat Barcelona kini mengoleksi total 10 poin di klasemen sementara Grup D Liga Champions.
Kegagalan Barcelona meraih kemenangan juga menorehkan 3 kegagalan sekaligus buat tim asuhan Ernesto Valverde.
Pertama, Barcelona harus menunda kelolosan mereka ke fase gugur yang sebenarnya bisa dipastikan melalui laga melawan Olympiakos.
(Baca Juga: Lionel Messi Dapat Ciuman Mesra pada Tengah Laga, Barcelona Tunda Lolos ke 16 Besar Liga Champions!)
Kelolosan Barcelona pun harus ditentukan di laga selanjutnya, dengan syarat tim beralias La Blaugrana tidak kalah dari Juventus.
Selain itu, hasil kacamata juga mengakhiri periode subur Barcelona dalam 2,5 bulan terakhir.
Kegagalan Barcelona mencetak gol ke gawang Olympiacos menjadi kali pertama dalam 77 hari.
Sebelumnya, Barcelona gagal mencetak satu gol pun saat kalah 0-2 dari Real Madrid di Piala Super Spanyol, 16 Agustus 2017.
(Baca Juga: Klasemen Sementara Grup D Liga Champions - Barcelona dan Juventus Masih Harus Berjuang untuk Lolos ke Fase Gugur)
Hasil kaca mata ini juga menjadi yang pertama bagi Barcelona di fase grup Liga Champions dalam lima tahun terakhir.
Saat itu, Benfica berhasil memaksa skor berakhir 0-0 pada laga yang digelar di Camp Nou, 16 Desember 2012.
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | marca.com |
Komentar