Jagat Twitter merespons aksi striker AS Roma, Edin Dzeko, kepada barisan belakang Chelsea pada partai pekan keempat penyisihan grup Liga Champions 2017-2018.
Dzeko memang tidak menyumbang gol dalam kemenangan 3-0 Roma atas Chelsea di Stadion Olimpico, Selasa (31/10/2017).
Namun, juru gedor berumur 31 tahun itu melakukan suatu gerakan yang menuai decak kagum penonton.
Diawali dengan berlari menggiring bola, ia kemudian melakukan gerakan berputar untuk mengelabui tiga bek The Blues.
(Baca juga: Lionel Messi 2 Kali Lebih Subur daripada Semua Penyerang Real Madrid)
Pemain belakang tersebut adalah Antonio Rudiger, David Luiz, dan Cesar Azpilicueta.
Mereka bertiga hanya mengikuti Dzeko tanpa bisa berbuat apa-apa.
Setelah melakukan putaran, Dzeko mengirimkan umpan ke Diego Perotti yang berada dalam posisi tak terkawal.
Perotti pun melepaskan tembakan, tetapi bola masih melambung tinggi di atas gawang.
3 Chelsea defenders all running towards Dzeko, you'd see that sort of thing from U10's. pic.twitter.com/A3rmRR77cD
— Mootaz Chehade (@MHChehade) October 31, 2017
Kemenangan membuat Roma naik ke puncak klasemen Grup C dengan koleksi delapan angka.
Adapun Chelsea turun satu strip dan meiliki tujuh angka.
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar