Paris Saint-Germain (PSG) akan kembali ke pentas Liga Champions saat menjamu wakil Skotlandia, Celtic, pada Kamis (23/11/2017) dini hari WIB.
Bermain di Parc de Princes, markas PSG, akan jadi momok tersendiri untuk Celtic sebagai tim tamu.
Pasalnya, PSG tak terkalahkan di kandang pada sebelas laga terakhir Liga Champions, sejak kekalahan 1-2 dari Barcelona pada musim 2014-2015.
Bahkan, pada tiga pertemuan terakhir, PSG selalu menang dengan margin lebih dari tiga gol tanpa balas.
PSG squad vs. @celticfc ! #PSGCEL
#ICICESTPARIS pic.twitter.com/eyme9kagtC
— PSG English (@PSG_English) November 21, 2017
(Baca Juga: Arsenal Galau Jelang Ditinggal Alexis Sanchez dan Mesut Oezil)
Dengan kemenangan besar, jelas, PSG akan makin superior, bahkan dibanding wakil-wakil Liga Inggris di Liga Champions.
Hingga matchday keempat, wakil Liga Prancis ini berhasil cetak 17 gol, atau rata-rata 4,25 gol per pertandingan.
Bahkan, tak sekalipun PSG kebobolan di babak penyisihan Liga Champions kali ini.
PSG are the first team to score 17+ goals after 4 group games in the #UCL history.
— SportyBet (@sportybet) November 1, 2017
-
4 games
4 wins
17 goals scored
0 goal conceded pic.twitter.com/nvKOeq3JgE
Hasil tersebut bahkan kalah jauh dibanding lima wakil Inggris, Liverpool, Manchester City, Manchester United, Chelsea, dan Tottenham Hotspur.
(Baca Juga: Benarkah Pemain Impor Jadi Alasan Tersingkirnya Timnas Italia dari Piala Dunia?)
Tiga gol Liverpool ke gawang Sevilla buat raihan gol The Reds kini mencapai angka 16 gol, diikuti Manchester City dengan 13 gol.
Lalu Tottenham, Chelsea, dan Manchester United mengikuti dengan raihan 12, 11, dan 10 gol.
PSG sebelumnya berhasil menang 5-0 saat bertandang ke markas Celtic.
Akankah PSG bisa menang lebih besar di hadapan publik sendiri? kita lihat saja PSG vs Celtics, Kamis 23 November 2017, kick-off pukul 02.45.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | twitter.com/bet365, twitter.com/sportybet |
Komentar