Produktivitas gol Manchester United setiap berhadapan melawan tim-tim dari Spanyol tergolong minim di pentas Liga Champions.
Man United akan melakoni leg pertama babak 16 besar melawan Sevilla di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Rabu (21/22018) waktu setempat.
Skuat besutan Jose Mourinho akan menghadapi lawan dengan catatan impresif saat bermain sebagai tuan rumah di semua kompetisi.
Wakil Spanyol itu merupakan tim yang hanya mengalami satu kekalahan di kandang sejak November 2016.
Manchester United Berpeluang Dapatkan Bek Tengah Rebutan 9 Klub Besar Eropa https://t.co/4HGYWjdsCo
— BolaSport.com (@BolaSportcom) February 21, 2018
Satu-satunya kekalahan tersebut terjadi saat menjamu Real Betis di pentas Liga Spanyol bulan lalu.
Bahkan, dalam catatan impresif tersebut juga termasuk kemenangan 2-1 atas Leicester City dan hasil imbang 3-3 melawan Liverpool.
Sebaliknya, Manchester United selalu kesulitan mencetak gol setiap melawan tim-tim dari Spanyol.
(Baca Juga: Tantang PSG Tanpa Marcelo, Ini 3 Opsi yang Bisa Dipakai Zinedine Zidane)
Berdasarkan catatan yang dihimpun BolaSport.com, tim berjulukan Red Devils tidak sanggup mencetak lebih dari satu gol dalam 14 pertandingan terakhir melawan tim-tim asal Spanyol.
Total dari jumlah laga tersebut Man United hanya bisa memproduksi 7 gol.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | Optasport.com |
Komentar