Manchester United hanya mampu bermain imbang 0-0 di leg 1 babak 16 besar Liga Champions saat bertandang ke markas Sevilla, Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, pada Rabu (21/2/2018) atau Kamis dini hari WIB.
Pada pertandingan tersebut, Manchester United lebih banyak berada di bawah tekanan Sevilla.
Bahkan, Sevilla mampu melepaskan 25 tembakan yang delapan di antaranya tepat sasaran yang semuanya berhasil digagalkan oleh kiper David De Gea.
Sedangkan Manchester United hanya mampu melepaskan enam tembakan dengan satu tembakan tepat sasaran.
Meski beruntung bagi Manchester United gawang mereka tidak bobol pada pertandingan ini, tetapi skor imbang tanpa gol bukan sesuatu yang baru bagi Setan Merah di ajang Liga Champions setiap kali digelar di Spanyol.
(Baca Juga: Incaran Para Raksasa Liga Inggris Ini Sebut Bayer Leverkusen Sempurna)
Manchester United sering kali kesulitan mencetak gol di kandang wakil-wakil Spanyol di Liga Champions.
Bahkan dalam 17 lawatan mereka di Spanyol, termasuk laga kontra Sevilla, Manchester United sudah sembilan kali bermain imbang 0-0.
Selain dari Sevilla, Manchester United juga pernah satu kali bermain imbang tanpa gol kontra FC Barcelona dan Real Sociedad serta masing-masing dua kali dari Valencia, Real Madrid, dan Villarreal.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar