Kiper Manchester United, David de Gea, mencuri perhatian jagat maya setelah melakukan penyemalatan gemilang kala menghadapi Sevilla pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Kamis (22/2/2018) WIB.
David de Gea berperan penting menghindarkan timnya dari kekalahan dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
Bertandang ke Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, markas Sevilla, Manchester United gagal mencetak gol.
Keadaan tersebut bisa semakin buruk jika De Gea tak berdiri menjaga gawang The Red Devils dari serangan lawan.
(Baca Juga: Ditanya Apakah Jadi Mualaf? Ini Jawaban Jacksen F Tiago)
Salah satu save gemilang dibukukan oleh kiper asal Spanyol itu pada menit injury time babak pertama.
Menerima umpan silang Jesus Navas, Luis Muriel menanduk bola dari jarak yang cukup dekat dengan gawang Man United.
Beruntung bagi Setan Merah, De Gea masih cekatan menepis bola ke atas.
Berikut cuplikannya:
David De Gea. Best in the world. What a save. pic.twitter.com/9wE6wbDgHb
— Ryan. (@Vintage_Utd) February 21, 2018
Bahkan, sepanjang laga De Gea membuat 8 penyelamatan, yang terbanyak di antara kiper-kiper Man United di Liga Champions.
Tak hanya De Gea, kiper AS Roma, Alisson Becker, juga membuat penyelamatan yang tak kalah gemilang.
Kiper asal Brasil itu menepis bola hasil tendangan pemain Shakhtar Donetsk, Taison, pada menit ke-63.
Padahal, tendangan Taison tersebut sudah mengarah ke sudut atas gawang.
Berikut cuplikannya:
WHAT THE HELL OF SAVE FROM ROMA’s GK ALISSON!
— Tancredi Palmeri (@tancredipalmeri) February 21, 2018
Look till the end, until which point is flying! pic.twitter.com/lRlimh3kNi
Meski begitu, Alisson tak mampu membantu timnya meraih kemenangan.
Giallorossi harus takluk dari Donetsk dengan skor 1-2.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar