Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tottenham Hotspur Vs Juventus - Peluang Lolos Hanya 17 Persen, Bianconeri Harus Banyak Belajar dari AC Milan

By Taufan Bara Mukti - Rabu, 7 Maret 2018 | 18:48 WIB
Reaksi Paulo Dybala setelah mencetak gol kemenangan Juventus ke gawang Lazio daam partai Liga Italia di Olimpico, Roma, 3 Maret 2018.
TIZIANA FABI / AFP
Reaksi Paulo Dybala setelah mencetak gol kemenangan Juventus ke gawang Lazio daam partai Liga Italia di Olimpico, Roma, 3 Maret 2018.

Juventus wajib menang atas Tottenham Hotspur jika ingin lolos ke babak perempat final Liga Champions.

Pada leg pertama, Juventus membuang kesempatan untuk menang.

Unggul 2-0 dalam tempo 10 menit, Si Nyonya Tua harus mengakhiri laga dengan skor imbang 2-2.

Dua gol Gonzalo Higuain (2' dan 9') disamakan oleh Harry Kane (35') dan Christian Eriksen (71').


Gonzalo Higuain merayakan golnya untuk Juventus ke gawang Tottenham Hotspur dalam partai Liga Champions di Allianz Stadium Turin, 13 Februari 2018.(MIGUEL MEDINA / AFP)

Hasil itu membuat Tottenham memiliki keunggulan dalam hal gol tandang.

Menghadapi leg kedua, peluang kelolosan Juventus hanya sebesar 17 persen.

Persentase itu didapatkan dari catatan sejarah Liga Champions kala klub bermain imbang 2-2 pada partai kandang di leg pertama.

Dari 12 pertandingan, hanya ada dua klub yang gagal lolos meski mengantongi keunggulan gol tandang seperti Tottenham. Sedangkan 10 sisanya memihak tim tamu.

Berikut datanya: 

  • Manchester City atas Paris Saint-Germain (PSG), perempat final 2015-2016
  • Bayern Muenchen atas Juventus, babak 16 besar 2015-2016
  • Barcelona atas PSG, perempat final 2012-2013
  • Borussia Dortmund atas Shakhtar Donetsk, babak 16 besar 2012-2013
  • Barcelona atas Arsenal, perempat final 2009-2010
  • FC Porto atas Atletico Madrid, babak 16 besar 2008-2009
  • Valencia atas Inter Milan, babak 16 besar 2006-2007
  • Villarreal atas Rangers FC, babak 16 besar 2005-2006
  • Inter Milan atas Ajax Amsterdam, babak 16 besar 2005-2006
  • Bayer Leverkusen atas Manchester United, semifinal 2001-2002

(Baca Juga: Persentase Tottenham Singkirkan Juventus Sebesar 83 Persen, Ini Buktinya)

Berdasarkan catatan sejarah, hanya Porto dan Bayern Muenchen yang gagal melaju ke babak selanjutnya setelah imbang 2-2 di kandang lawan pada leg pertama.

Pada perempat final Liga Champions 2008-2009, Porto bermain imbang 2-2 di Old Trafford melawan Manchester United.

Sedangkan pada pertemuan kedua di Estadio do Dragao, wakil Portugal itu harus kalah tipis dengan skor 0-1 dari Man United.

Gol kemenangan The Red Devils kala itu dicetak oleh sang megabintang, Cristiano Ronaldo.

(Baca Juga: PSG Vs Real Madrid - 5 Alasan Mengapa Les Parisiens Tersingkir dari Liga Champions)

Man United pun sukses melenggang hingga ke partai final, namun harus tumbang dari Barcelona dengan skor 0-2 di partai puncak.

Sementara Muenchen gagal lolos ke semifinal Liga Champions 2006-2007.

Die Rotten harus takluk 0-2 di Allianz Arena karena gol Clarence Seedorf dan Filippo Inzaghi.

Pada akhir kompetisi, Rossoneri berhasil jadi juara Liga Champions setelah menggulung Liverpool dengan skor 2-1.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Main di SUGBK, Predator Andalan Jepang Mendadak Lupa Cara Bikin Gol

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X