AS Roma harus menurunkan kekuatan terbaiknya saat menghadapi Shakhtar Donetsk di Stadion Olimpico Roma pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (14/3/2018) pukul 02.45 WIB.
Pada laga ini kubu tuan rumah wajib menang minimal dengan skor 1-0 jika ingin melaju ke peremat final Liga Champions.
Hal ini terjadi setelah pada leg pertama di markas Shakhtar Donetsk, klub berjuluk Serigala Ibu Kota itu harus kalah 1-2.
Dalam laga di Stadion Olimpico, Roma, ini pelatih AS Roma Eusebio Di Francesco menurunkan skuat terbaiknya.
(Baca Juga: Berharap Kembali Perkuat Italia, Mario Balotelli Sindir Gian Piero Ventura)
Bintang asal Turki, Cengiz Under masih menjadi andalan kubu AS Roma untuk mendukung Edin Dzeko di lini depan.
Sementara di lini tengah, Serigala Ibu Kota mengandalkan trio Daniele De Rossi, Kevin Strootman, dan Radja Nainggolan untuk membangun serangan.
Tim tamu masih akan mengandalkan para pemain asal Brasil seperti Fred, Taison dan Bernard untuk menyuplai Facundo Ferreyra di lini depan.
Berikut ini adalah susunan pemain AS Roma dan Shakhtar Donetsk pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (14/3/2018).
AS Roma (4-3-3) : 1-Alisson Becker; 24-Alessandro Florenzi, 44-Konstantinos Manolas, 20-Federico Fazio,11-Aleksandar Kolarov; 4-Radja Nainggolan, 16-Daniele De Rossi, 6-Kevin Strootman, 17-Cengiz Under, 9-Edin Dzeko, 8-Diego Perotti
Cadangan : 5-Juan Jesus,7-Lorenzo Pellegrini, 14-Patrick Schick, 25-Bruno Peres, 28-Łukazs Skorupski, 30-Gerson, 92-Stephan El Shaarawy
Pelatih: Eusebio Di Fransesco
Shakhtar Dontesk (4-2-3-1) :30-Andriy Pyatov, 44-Yaroslav Rakitskiy, 31-Ismaily, 2-Bohdan Butko, 18-Ivan Ordets, 11-Marlos, 6-Taras Stepanenko, 7-Taison, 10-Bernard, 8-Fred, 19-Facundo Ferreyra
Cadangan : 5-Davit Khotcholava, 9-Dentinho, 21-Alan Patrick, 34-Ivan Petryak, 55-Oleh Kudryk, 59-Oleksandr Zubkov,74-Viktor Kovalenko
Pelatih : Paulo Fonsesca
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar