Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Babak I - Minim Peluang Tepat Sasaran, Manchester United Masih Ditahan Sevilla

By Verdi Hendrawan - Rabu, 14 Maret 2018 | 03:38 WIB
Striker Manchester United, Romelu Lukaku (kanan), menguasai bola dari incaran bek Sevilla, Simon Kjaer (tengah), dalam laga leg 2 babak 16 besar Liga Champions 2017-2018 di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 13 Maret 2018.
OLI SCARFF / AFP
Striker Manchester United, Romelu Lukaku (kanan), menguasai bola dari incaran bek Sevilla, Simon Kjaer (tengah), dalam laga leg 2 babak 16 besar Liga Champions 2017-2018 di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 13 Maret 2018.

Manchester United masih bermain imbang tanpa gol di babak pertama saat menjamu Sevilla dalam laga leg 2 babak 16 besar Liga Champions 2017-2018 di Stadion Old Trafford, Manchester, pada Selasa (13/3/2018) atau Rabu dini hari WIB.

Pada sepanjang pertandingan, Manchester United tampil sedikit lebih dominan dengan memiliki 52 persen penguasaan bola.

Namun, Sevilla mampu menciptakan peluang lebih banyak dengan melepaskan 10 tembakan yang satu di antaranya tepat sasaran.

Sedangkan Manchester United hanya menciptakan enam peluang dengan dua shots on target.

Sejak menit pertama Manchester United langsung mengambil inisiatif serangan dan mampu mendapat beberapa peluang emas.

Laga baru memasuki menit kedua, Manchester United sudah mendapat peluang melalui Romelu Lukaku, hanya saja sepakannya masih melebar di sisi kanan gawang Sevilla kawalan kiper Sergio Rico.

(Baca Juga: Transfer Lautaro Martinez ke Inter Milan Sudah 90 Persen)

Satu menit berselang, giliran Marcus Rashford yang berhasil melepaskan tembakan, tetapi masih mampu diblok pemain bertahan Sevilla.

Begitu juga dengan peluang Lukaku pada menit kelima yang berakhir sia-sia karena digagalkan bek Sevilla.

Manchester United baru berhasil memiliki peluang tepat sasaran pertama pada menit keenam melalui sepakan keras Rashford yang masih mampu diblok dengan sempurna oleh Sergio Rico.


Editor : Beri Bagja
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Seperti Valentino Rossi ke Jorge Lorenzo Dulu, Marc Marquez Beri Panggung ke Pecco Bagnaia untuk Pimpin Ducati Lebih Dulu

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136