Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Romelu Lukaku Sebut Beberapa Pemain Manchester United Penipu

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 14 Maret 2018 | 17:03 WIB
Striker Manchester United, Romelu Lukaku, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Sevilla dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 13 Maret 2018.
OLI SCARFF/AFP
Striker Manchester United, Romelu Lukaku, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Sevilla dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 13 Maret 2018.

Tersingkirnya Manchester United di babak 16 besar Liga Champions terus menggulirkan bola panas di kubu klub top Liga Inggris itu.

Manchester United tersingkir setelah kalah agregat 1-2 dari wakil Liga Spanyol, Sevilla.

Kendati berhasil mencuri hasil 0-0 di kandang lawan pada pertemuan pertama, Setan Merah justru kalah 1-2 di rumah sendiri pada leg kedua, Rabu (14/3/2018) dini hari WIB.

Penampilan The Red Devils begitu buruk, hanya membukukan empat tembakan ke gawang lawan dalam dua pertemuan.

Sebagai pemain yang dianggap tampil paling bagus oleh media, Romelu Lukaku mengiyakan bahwa memang ada masalah di tubuh tim.

Lukaku bahkan menyalahkan beberapa rekan setim, yang disebutnya sebagai "penipu".

"Ada sesuatu yang salah dengan beberapa pemain. Beberapa dari kami 'bersembunyi' di saat tim membutuhkan mereka," ujar Lukaku seperti dikutip Bolasport.com dari Metro.

"Penipuan yang terjadi sangat besar. Kami seharusnya bisa melakukan lebih baik daripada ini dengan kualitas yang kami miliki di dalam tim. Tapi, kami tidak layak mendapatkannya karena kami ternyata tidak cukup bagus," lanjutnya.

Namun, tak cuma menyalahkan beberapa rekan setim, Romelu Lukaku juga berusaha menyemangati tim agar segera bangkit.

"Kami tahu tim ini memiliki banyak kualitas. Tapi, hari ini kami tak menunjukkannya. Kami harus segera bangkit. Masih ada satu trofi lagi yang bisa dikejar: Piala FA," katanya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : metro.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Undian BWF World Tour Finals 2024 - Jalan Terjal 6 Wakil Indonesia, Kans Perang Saudara Sejak Hari Pertama

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136