Banyak pihak menganggap FC Barcelona sudah dipastikan lolos ke babak semifinal Liga Champions 2017-2018 setelah hasil undian perempat final mempertemukan mereka dengan AS Roma. Namun, hal tersebut bisa menjadi bumerang bagi Blaugrana.
Sejak awal, AS Roma sudah dianggap sebagai tim paling lemah dari delapan kontestan Liga Champions 2017-2018 yang berhasil lolos ke perempat final.
Hal ini disebabkan oleh AS Roma yang sempat terseok-seok di Grup C, meski sukses finis di puncak klasemen.
Sedangkan Barcelona yang tak terkalahkan, baik di Liga Spanyol dan Liga Champions sepanjang 2017-2018 dipercaya manjadi tim paling favorit untuk mengangkat "Si Kuping Besar" pada akhir musim.
(Baca Juga: Eddie Howe Siap Bantu Pemain Bournemouth Pertama di Timnas Inggris untuk Tembus Piala Dunia 2018)
Terlebih lagi pada pertemuan terakhir kedua tim, AS Roma dilumat Barcelona dengan skor 1-6 di Stadion Camp Nou, meski pada pertemuan sebelumnya mampu bermain imbang 1-1 di Stadio Olimpico.
Segala kemungkinan tentu masih bisa terjadi di atas lapangan. Namun, dengan kualitas pemain secara individu dan performa tim, Barcelona layak difavoritkan, hingga dianggap sudah lolos ke semifinal.
Menanggapi hal ini, gelandang AS Roma, Radja Nainggolan, mengaku tidak keberatan dengan anggapan tersebut.
Pemain berusia 29 tahun itu bahkan menyebut kondisi yang dihadapi AS Roma tersebut bisa menjadi kekuatan tersendiri untuk menghadapi Barcelona.
(Baca Juga: Radja Nainggolan: Saya Benci Juventus, tetapi Ingin Melihat Mereka Kembali Juara)
“Hal terbaik bagi kami di laga tersebut adalah bermain tanpa beban. Kami juga telah berhasil melampaui target awal di pentas Eropa," ucap Radja Nainggolan seperti dikutip BolaSport.com dari Calciomercato.
"Tidak ada pihak yang berani mengatakan bahwa AS Roma bisa mengalahkan Barcelona. Hal ini bisa menjadi kekuatan tersendiri karena kami dianggap telah tereliminasi. Hal ini akan menjadi motivasi yang sangat besar bagi kami," tuturnya.
Pada leg 1 perempat final Liga Champions 2017-2018, AS Roma bakal meladeni Barcelona di Stadion Camp Nou pada Rabu (4/4/2018) atau Kamis dini hari WIB sebelum tampil di Stadio Olimpico sepekan berikutnya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | calciomercato.com |
Komentar