Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, pesimistis dengan peluang timnya setelah dicukur 0-3 oleh Real Madrid dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Allianz, Selasa (3/4/2018) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Gol Real Madrid diceploskan oleh Cristiano Ronaldo (menit ke-3, 64') dan Marcelo (72').
Kekalahan telak ini membuat kans Juventus untuk lolos menjadi mengecil, kendati masih menyisakan leg kedua.
Pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions akan bergulir di markas El Real, Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (11/4/2018) waktu setempat atau Kamis pukul 01.45 dini hari WIB.
(Baca Juga: Hasil Juventus Vs Real Madrid - Gol Terkilat Cristiano Ronaldo dan Kartu Merah Tenggelamkan I Bianconeri)
"Kami harus memikirkan tentang liga dan kemudian pergi ke Madrid," kata Massimiliano Allegri seperti dikutip BolaSport.com dari UEFA.
"Saya kecewa dengan gol ketiga karena sebelum gol itu muncul kami masih mempunyai peluang pada leg kedua. Sekarang, terasa mustahil," ucap Allegri lagi.
#POPULER Ayah Gonzalo Higuain Ungkap Sosok yang Mengusir Anaknya dari Real Madrid https://t.co/EA029woLBC
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 3 April 2018
Di sisi lain, allenatore kelahiran Livorno, Italia, 50 tahun silam ini menyanjung gol salto Cristiano Ronaldo yang membuat Juventus tertinggal 0-2.
"Saya tidak tahu apakah gol Cristiano yang terbaik sepanjang sejarah sepak bola atau tidak, tetapi itu jelas gol luar biasa," ujar Massimiliano Allegri.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | Uefa.com |
Komentar