Pelatih AS Roma, Eusebio Di Francesco, mengaku terkejut dengan ketajaman yang berhasil ditunjukkan Liverpool, terutama di awal babak kedua, dalam laga leg 1 semifinal Liga Champions di Stadion Anfield.
Pada pertandingan yang digelar pada Selasa (24/4/2018) atau Rabu dini hari WIB, AS Roma harus mengakui keunggulan Liverpool dengan skor 5-2.
Gol-gol kemenangan Liverpool berhasil dicetak Mohamed Salah (menit ke-35, 45+1'), Sadio Mane (56'), dan Roberto Firmino (61', 68').
Sempat tertinggal 0-5, AS Roma berhasil membalas dua kali pada 10 menit terakhir melalui sepakan Edin Dzeko (81') dan eksekusi penalti Diego Perotti (85').
(Baca Juga: Alami 11 Kekalahan Beruntun, Udinese Pecat Pelatih untuk Kali Kedua pada Musim 2017-2018)
Seusai laga, Eusebio Di Francesco mengakui keunggulan Liverpool atas AS Roma.
Namun, pelatih berusia 48 tahun itu mengaku terkejut dengan ketajaman Liverpool di awal babak kedua.
"Saya tidak memprediksi bahwa kami akan kebobolan begitu banyak gol di awal babak kedua," ucap Di Francesco seperti dikutip BolaSport.com dari UEFA.com.
(Baca Juga: Liverpool Vs AS Roma - Trio Firmansah Rontokkan Taring Serigala)
"Ketika Anda begitu banyak mengalami kegagalan meredam permainan lawan dari lini tengah, hal tersebut membuat segalanya menjadi sulit untuk memengaruhi hasil pertandingan," tuturnya.
Kekalahan ini membuat AS Roma kembali membutuhkan keajaiban seperti saat mereka menyingkirkan Barcelona pada perempat final dengan skor agregat 4-4 setelah tertinggal 1-4 terlebih dahulu di leg 1.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Uefa.com |
Komentar