Real Madrid akan menjamu Bayern Muenchen di Santiago Bernabeu (2/5/2018) dini hari WIB, pada leg kedua babak semifinal Liga Champions.
Pada pertemuan pertama di Allianz Arena, Real Madrid sukses menaklukkan Bayern Muenchen dengan skor 2-1.
Kini Real Madrid harus bersiap kembali melawan Bayern Muenchen untuk melaju ke final Liga Champions.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, telah menyiapkan strategi khusus.
El Real dikabarkan tidak akan bisa memainkan bek kanan andalan mereka, Dani Carvajal, karena cedera.
Cedera tersebut didapatkan Dani Carvajal pada leg pertama melawan Bayern.
(Baca juga: Kocak, Keylor Navas Bikin Real Madrid Kebobolan, Fan Man United yang Ketar-ketir!)
Zinedine Zidane dikabarkan akan memasang pemain sayap mereka, Lucas Vazquez.
Padahal Real Madrid masih memiliki bek kanan alternatif yakni Achraf Hakimi.
Nacho Fernandez yang juga bisa dipasang sebagai bek kanan belum bisa diturunkan karena cedera.
Meski masih memiliki stok bek kanan, justru nama Lucas Vazquez yang disebutkan Zidane.
(Baca Juga: Wow! 5 Pemain Jebolan La Masia Ini Siap Promosi ke Tim Utama Barcelona)
"Itu (yang akan bermain) bisa saja Lucas Vazquez," ujar Zinedine Zidane.
"Nacho belum berlatih bersama tim, sangat sulit mempertimbangkannya sebagai opsi," ujar Zidane menambahkan.
Menjadikan seorang pemain sayap sebagai bek bukan hal baru lagi.
(Baca Juga: 5 Pemain Ini Menyesal Bergabung dengan Real Madrid, Salah Satunya Mantan Bintang Liverpool)
Manajer Manchester United, Jose Mourinho, menerapkan hal tersebut kepada Ashley Young.
Ashley Young seperti diketahui sebelumnya berposisi sebagai pemain sayap.
Namun, penampilan Ashley Young cukup mengesankan.
Salah satu contoh adalah saat Young sukses meredam aksi Mohamed Salah.
Akankah metode Jose Mourinho yang dicoba Zinedine Zidane ini akan membawa kemenangan untuk Real Madrid?
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | marca.com |
Komentar