Jelang laga leg II semifinal Liga Champions menghadapi Liverpool, kiper AS Roma Alisson Becker, memberikan dukungannya kepada penyerang tim lawan Mohamed Salah, untuk memenangi gelar Ballon d'Or.
Performa hebat Mohamed Salah di sepanjang 2017-2018 membuat dirinya sering kali disejajarkan dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Hal ini disebabkan oleh keberhasilan Mohamed Salah mencetak lebih dari 40 gol untuk Liverpool dalam satu musim.
Alisson Becker yang telah mengenal Mohamed Salah saat keduanya masih bersama-sama di AS Roma pada 2016-2017, memberikan pujian kepada mantan rekannya itu.
Bahkan, Alisson mengaku bahwa dirinya mendukung Mohamed Salah untuk bisa bersaing dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo untuk berebut gelar pemain terbaik dunia atau Ballon d'Or 2018.
(Baca Juga: Pimpin Laga Tottenham Vs Watford, Wasit Kontroversial Ini Kembali Dicaci Netizen)
"Mohamed Salah memiliki bakat alami dan sekarang dia benar-benar tampil sangat percaya diri. Messi adalah pemain terbaik yang pernah saya hadapi, tetapi sekarang Mohamed Salah bisa seperti pemain asal Argentina itu," ucap Alisson seperti dikutip BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport.
"Dengan musim yang telah dia miliki, Mohamed Salah dapat bersaing untuk memenangi Ballon d'Or atau setidaknya menjadi bagian dari tiga besar, meskipun hal ini sangat dipengaruhi oleh hasil final Liga Champions dan Piala Dunia," tuturnya.
[PILIHAN] Mo Salah Bisa Selamatkan Son Heung-min dari Ancaman Penjara Tanpa Perlu ke Indonesia https://t.co/yP8WMTBuAG
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 26 April 2018
Sementara itu, AS Roma membutuhkan kemenangan minimal 3-0 atas Liverpool pada laga leg II semifinal yang akan digelar di Stadio Olimpico pada Rabu (2/5/2018) atau Kamis dini hari WIB untuk melangkah ke final Liga Champions.
Pasalnya pada laga I, AS Roma mengalami kekalahan cukup mencolok 2-5 dari Liverpool di Stadion Anfield.
(Baca Juga: Jika Kutukan di Liga Champions Berlanjut, Real Madrid Pasti Lolos ke Final)
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | Gazzetta.it |
Komentar