Media asal Spanyol, Sport secara 'pede' menjagokan Real Madrid menjuarai Liga Champions musim ini.
Laga final Liga Champions mempertemukan Real Madrid Vs Liverpool yang akan dilangsungkan di Stadion Olimpiyskiy, Kyiv, Ukraina pada Sabtu (26/5/2018).
Dilansir BolaSport.com dari Sport, Liverpool bakal dihadapkan masalah dengan jadwal final tersebut yang bertepatan dengan bulan ramadan.
Pasalnya di skuat Liverpool, ada tiga nama yang beragama Islam, mereka adalah Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Emre Can yang menjalankan ibadah puasa.
Sedangkan di Real Madrid Achraf Hakimi dan Karim Benzema yang menjalankan ibadah puasa.
Media tersebut yakin kondisi tersebut bakal menguntungkan Real Madrid karena mereka hanya mempunyai 1 pemain utama yang menjalankan puasa, yaitu Karim Benzema.
(Baca juga: Pendukung Liverpool Tertahan di Stadio Olimpico hingga Tengah Malam, Juergen Klopp Beri Hiburan)
Sebaliknya, The Reds dinilai bakal kesulitan karena dua juru gedor utamanya, Sadio Mane dan Mohamed Salah bakal menjalankan ibadah puasa yang tentu bisa menguras energi mereka.
"Pemain asal Mesir adalah pemeluk agama Islam, yang juga menjalankan puasa, sehingga ia tak akan makan dan minum, begitu juga dengan Mane. Bersama Firmino, keduanya bakal kehilangan keefektivitasan," tulis media tersebut.
Laga final yang berbarengan dengan ibadah puasa bisa saja membuat siapapun pemain muslim yang diturunkan harus menyiapkan strategi khusus.
Just when you think this pathetic Catalan tabloid couldn't possibly stoop any lower.... pic.twitter.com/jlWFarz4qt
— M•A•J (@Ultra_Suristic) 3 May 2018
Pada hari laga berlangsung, Ramadhan sudah akan menginjak hari ke-10 atau 11, tentu hal ini cukup berpengaruh terhadap kebugaran para pemain.
Laga final nanti akan berlangsung pada jam 21.45 waktu setempat.
Sedangkan pada hari itu, puasa di Ukraina dimulai pada pukul 02.28 pagi dan berakhir saat azan Magrib pukul 20.54 waktu setempat.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Sport.es |
Komentar