Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andai Liverpool Juara, Apakah Chelsea Akan Dapat Tiket ke Liga Champions Musim Depan?

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Senin, 14 Mei 2018 | 10:39 WIB
Penyerang Liverpool FC, Mohamed Salah (depan), dijaga ketat oleh bek Chelsea, Gary Cahill, dalam partai Liga Inggris di Stamford Bridge Stadium, London, 6 Mei 2018.
GLYN KIRK / AFP
Penyerang Liverpool FC, Mohamed Salah (depan), dijaga ketat oleh bek Chelsea, Gary Cahill, dalam partai Liga Inggris di Stamford Bridge Stadium, London, 6 Mei 2018.

Setiap musim, juara Liga Champions akan mendapat satu tiket otomatis ke babak grup Liga Champions musim berikutnya.

Final Liga Champions musim ini akan mempertemukan wakil Spanyol, Real Madrid, dengan Liverpool dari Inggris.

Di kompetisi Liga Inggris, Liverpool mengakhiri musim di peringkat keempat klasemen, unggul lima angka dari Chelsea di peringkat kelima.

Untuk musim depan, Liga Inggris berhak mengirimkan empat wakil yang akan langsung berlaga di babak grup Liga Champions.

Artinya, jika Liverpool berhasil mengalahkan Real Madrid dan menjadi juara musim ini, tim berjuluk The Reds akan mendapatkan dua tiket Liga Champions musim depan, sebagai juara bertahan sekaligus dari kompetisi Liga Inggris.

Andai demikian, apakah satu tiket tersisa ini akan berpindah tangan kepada Chelsea sebagai peringkat kelima Liga Inggris?

Jawabannya adalah tidak.

UEFA dari awal sudah membuat peraturan tentang hal ini.

Andai juara Liga Champions sudah lolos dari jalur kompetisi domestik, maka satu tiket tersisa akan diberikan kepada juara liga dari asosiasi tertinggi yang belum lolos langsung ke babak grup.

Tahun ini jatah tersebut akan jatuh kepada Liga Republik Ceska.


Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : Uefa.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X