Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, mengakui tim yang ia bela memiliki hasrat tinggi untuk memenangi Liga Champions musim ini.
Real Madrid akan bertemu dengan Liverpool pada babak final Liga Champions musim ini, Sabtu (26/5/2018).
Sergio Ramos pun menolak anggapan bahwa Liverpool memiliki hasrat ingin menang yang lebih tinggi dari Real Madrid pada musim ini.
(Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions 2018 - Real Madrid Vs Liverpool FC)
"Kami sangat ingin mempertahankan gelar Liga Champions lagi karena mendapat kesempatan yang unik untuk menjadi legenda di ajang ini," kata Ramos yang dilansir BolaSport.com dari Marca.
"Saya tidak merasa bahwa Liverpool lebih lapar dari kami karena Real Madrid menghadapi partai ini seperti final pertama kami," ujar Ramos menambahkan.
Real Madrid saat ini berstatus sebagai juara bertahan dalam dua musim beruntun.
Mereka berpeluang meraih gelar ketiga saat melawan Liverpool.
Jika hal tersebut terjadi, Real Madrid akan menorehkan sejarah baru.
Sejauh ini, belum ada tim yang mampu memenangi trofi selama tiga musim beruntun sejak kompetisi tersebut berganti nama menjadi Liga Champions pada musim 1992-1993.
(Baca Juga: Casemiro: Saya Tak Sudi Main di Barcelona)
Liverpool jelas bukan lawan mudah bagi Real Madrid.
Tim asuhan Juergen Klopp adalah yang tersubur pada Liga Champions musim ini dengan catatan 46 gol.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | marca.com |
Komentar