Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, sudah memikirkan profesi selanjutnya setelah pensiun dari dunia sepak bola.
Kendati telah berusia 33 tahun, Cristiano Ronaldo tetap mampu tampil produktif.
Bahkan, ketajaman Ronaldo terbilang konsisten.
Dalam delapan musim terakhir, Cristiano Ronaldo sanggup mengukir minimal 50 gol untuk Real Madrid dan Timnas Portugal!
Pundi-pundi gol Ronaldo pada musim 2017-2018 bisa semakin menggelembung apabila berhasil menjebol Liverpool FC dalam laga final Liga Champions di Stadion Olimpiyskiy, Sabtu (26/5/2018) waktu setempat atau Minggu pukul 01.45 dini hari WIB.
Kans Ronaldo terbuka lebar lantaran lini belakang Liverpool termasuk rapuh.
(Baca Juga: Salah Bobol Madrid 4 Kali, Top Scorer Sepanjang Masa Liverpool Janjikan Satu Hal)
Sejak fase grup, The Reds telah kemasukan 13 kali dari 12 pertandingan alias kebobolan rata-rata 1,08 gol per partai.
Konsistensi Ronaldo dan rapuhnya jantung pertahanan Liverpool tentu menjadi kabar gembira bagi suporter Real Madrid.
Akan tetapi, tahukah apa pekerjaan yang ingin dikerjakan Ronaldo selain terus-terusan menciptakan gol?
Cristiano Ronaldo, yang berencana akan merumput sampai usia 41 tahun, sama sekali tak kebingungan jika suatu hari mesti gantung sepatu karena dirinya sudah mempunyai rencana masa depan.
"Setelah menjadi pesepak bola, saya ingin menjadi aktor," kata Cristiano Ronaldo seperti dilansir BolaSport.com dari AS.
"Saya telah berlatih karena saya sudah menyelesaikan berbagai iklan," ucap Ronaldo menambahkan.
(Baca Juga: Lionel Messi Kalahkan Cristiano Ronaldo dalam 8 Aspek pada 2017-2018)
Menariknya, pria bernama lengkap Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro ini tak mau menjadi tokoh utama.
"Saya tidak ingin menjadi protagonis karena saya belum belajar untuk itu," ujar Cristiano Ronaldo.
"Anda tidak bisa menjadi pemeran utama jika Anda berusia 42 tahun. Namun, Anda dapat memerankan bagian lainnya. Saya memiliki sesuatu untuk menjadi seorang aktor," tutur Ronaldo lagi.
(Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions 2018 - Real Madrid Vs Liverpool FC)
Penasaran menyaksikan akting Ronaldo? Tunggu 9 tahun lagi ya.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | transfermarkt.com, As.com |
Komentar