Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final UCL 2018, Nasib Liverpool Ditentukan dalam 15 Menit

By Taufan Bara Mukti - Sabtu, 26 Mei 2018 | 22:15 WIB
   Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, merayakan gol pembuka ke gawang Chelsea pada laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Liverpool, 25 November 2017.
PAUL ELLIS/AFP
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, merayakan gol pembuka ke gawang Chelsea pada laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Liverpool, 25 November 2017.

Liverpool akan menghadapi Real Madrid pada partai puncak Liga Champions, Sabtu (16/5/2018) atau Minggu (27/5/2018).

Partai final Liga Champions kali ini mempertemukan tim yang timpang secara pengalaman.

Real Madrid telah tiga musim beruntun menembus final Liga Champions, sementara Liverpool baru pertama dalam 11 tahun terakhir.

Selain karena pengalaman, Liverpool menjadi inferior lantaran catatan buruk mereka di lima belas menit terakhir pertandingan.


Gelandang Liverpool FC, Georginio Wijnaldum (kanan), merayakan gol yang dicetak ke gawang AS Roma dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions di Stadion Olimpico, Roma, Italia pada 2 Mei 2018. ( PAUL ELLIS/AFP )

Berdasarkan perjalanan Liverpool dari babak grup, tim arahan Juergen Klopp itu memang kerap kebobolan pada menit 75 ke atas.

Pada laga melawan Sevilla pada matchday kelima Grup E, gawang Liverpool koyak karena gol Guido Pizarro pada menit ke-90.

Gol itu sekaligus membuat skor menjadi imbang 3-3.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Yang menarik, The Reds sudah unggul 3-0 pada babak pertama hingga akhirnya harus merelakan tiga poin di depan mata melayang.

Kelemahan Liverpool itu semakin kentara pada babak semifinal menghadapi AS Roma.

Pada leg pertama, Mohamed Salah dkk kebobolan dua gol menit-menit terakhir melalui Edin Dzeko (81') dan eksekusi penalti Diego Perotti (85').


Penyerang AS Roma, Edin Dzeko, merayakan gol yang dicetak ke gawang Liverpool FC dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions di Stadion Olimpico, Roma, Italia pada 2 Mei 2018. ( FILIPPO MONTEFORTE/AFP )

Beruntung bagi Liverpool, lima gol sempat mereka sarangkan ke gawang Giallorossi sehingga pertandingan berakhir dengan skor 5-2.

Tak cukup sampai di situ, leg kedua pun Liverpool kembali lengah jelang pertandingan berakhir.

(Baca Juga: Selangkah Lagi, Madrid Bakal Jadi Ibu Kota Sepak Bola Eropa)

Liverpool yang mengantongi keunggulan tiga gol dalam agregat, kebobolan dua gol dalam tempo empat menit melalui Radja Nainggolan (86') dan (90').

Artinya jika ditilik dari fase grup, gawang Liverpool telah lima kali bobol oleh gol di menit-menit terakhir.

Lalu bagaimana dengan Real Madrid?

Apakah gawang Liverpool bakal kembali bobol di lima belas menit terakhir oleh Cristiano Ronaldo dkk?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : Berbagai sumber
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Idolanya Dapat Suara Terbanyak dalam Voting All Star, Megawati Tetap Masuk meski Kalah dalam Peringkat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X