Ada satu persamaan unik dalam laga semifinal dan final UEFA Champions League (UCL) yang dijalani Real Madrid pada musim 2017-2018.
Real Madrid seolah mendapat keuntungan dari blunder-blunder kiper lawan pada babak semifinal dan final.
Uniknya, Karim Benzema selalu hadir dan memanfaatkan kesalahan kiper dalam dua kesempatan tersebut.
(Baca Juga: Legenda Man United dan Chelsea Bela Sergio Ramos Soal Insiden Mohamed Salah di Final UCL 2018)
Benzema ada saat kiper Bayern Muenchen, Sven Ulreich, melakukan blunder kala menghadapi Real Madrid pada leg kedua semifinal Liga Champions, 2 Mei 2018.
Sven Ulreich gagal bereaksi sempurna terhadap bola backpass dari rekan setimnya sehingga Benzema mampu mencuri bola tersebut dan mencetak gol.
Hal yang serupa terjadi pada babak final UCL 2018 antara Real Madrid dan Liverpool.
Sven Ulreich's #ChampionsLeague own-goal disaster made better by the Curb Your Enthusiasm theme song #RMAFCB pic.twitter.com/x9HwrTiQk5
— Across the Pond (@ATPradio) May 1, 2018
Kiper Liverpool, Loris Karius, melakukan blunder yang membuat Real Madrid unggul.
Karius berniat hendak melempar bola ke para pemain Liverpool yang sudah siap berada di lini serang.
Namun, lemparan Karius ternyata terlalu lemah sehingga bisa dimanfaatkan dengan sempurna oleh Karim Benzema yang sebelumnya sudah menunggu di depan sang kiper.
(Baca Juga: VIDEO - Sisi Lain Pelanggaran Sergio Ramos, Ternyata Mohamed Salah yang Mencari Gara-gara)
Lemparan Loris Karius tersebut pun mengenai Karim Benzema dan bola langsung bergulir ke dalam gawang.
1st goal! @Benzema #UCLfinal #APorLa13 pic.twitter.com/mG04FKb1B7
— Real Madrid Malaysia (@RMadrid_MY) May 26, 2018
Karim Benzema boleh memiliki performa kurang mentereng sepanjang musim ini.
Akan tetapi, Benzema jago memanfaatkan situasi yang membuat kiper lawan jadi kurang percaya diri.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar