Di tempat lain, keunggulan Dynamo Kyiv atas tuan rumah Sparta Prague lewat gol Benjamin Verbic (82') pupus secara menyakitkan, pun akibat gol penalti Josef Husbauer di pengujung duel (90+5').
Tren kegagalan mempertahankan keunggulan diikuti Celtic FC, yang ditahan tamu asal Yunani, AEK Athens, dengan skor 1-1 sehari kemudian.
Gelandang Celtic, Callum McGregor, membawa tim memimpin pada menit ke-17 lewat gol tembakan kaki kiri yang dilepaskan sambil memutar badan.
3 talking points as Callum McGregor shines against AEK but Celtic are left with work to dohttps://t.co/NN2IyQnD2N pic.twitter.com/coaStlgQ2K
— Daily Record Sport (@Record_Sport) August 8, 2018
Hanya, keunggulan itu musnah menjelang istirahat karena AEK menyamakan skor melalui gol Viktor Klonaridis (44').
Ajax, Kyiv, dan Celtic mesti memperbaiki penampilan pada leg kedua, Selasa (14/8/2018), guna memastikan tiket ke babak selanjutnya, yakni fase play-off Liga Champions.
Hasil lengkap leg pertama babak kualifikasi III Liga Champions
- Red Star Belgrade 1-1 Spartak Trnava
- Qarabag 0-1 BATE
- Astana 0-2 Dinamo Zagreb
- Malmo 1-1 MOL Vidi
- Standard Liege 2-2 Ajax Amsterdam
- Slavia Prague 1-1 Dynamo Kyiv
- Benfica 1-0 Fenerbahce
- Celtic FC 1-1 AEK Athens
- Red Bull Salzburg 3-0 Shkendija
- PAOK 3-2 Spartak Moskva
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Uefa.com |
Komentar