Meski dapatkan bola rebound yang jatuh ke kakinya sendiri, Dusan Tadic, gagal manfaatkan hadiah tendangan penalti untuk Ajax Amsterdam.
Leg kedua babak play-off Liga Champions musim 2018-2019 mempertemukan Ajax Amsterdam dengan Dynamo Kyiv di NSC Olimpiyskiy Stadium, Rabu (29/8/2018) dini hari WIB.
Pertandingan ini berakhir 0-0 untuk kedua tim.
Namun, Ajax bisa saja mengakhiri laga dengan keunggulan 1-0 jika mereka sukses mencetak gol via hadiah tendangan penalti yang didapat pada menit ke-14.
(Baca Juga: Gara-gara Neymar dan Kylian Mbappe, Paris Saint-Germain Terancam Sanksi UEFA)
Adalah Dusan Tadic yang menjadi aktor kegagalan klub kampiun empat kali Piala/Liga Champions mendapatkan gol dari titik putih.
Kronologinya, Tadic yang mengambil ancang-ancang cukup meyakinkan, mampu mengecoh kiper Denys Boyko.
Sebab, arah bola tendangan kaki kiri pemain yang baru dibeli Ajax dari Southampton itu mengarah ke kanan tiang gawang. Sementara Boyko bergerak ke arah kiri.
Missing a penalty and an open goal in the space of a couple of seconds?
Step forward, Dusan Tadic! pic.twitter.com/2IvpgUpRpo
— Goal (@goal) August 28, 2018
(Baca Juga: Jan Vertonghen Sebut Pemain Ini sebagai Ancaman Baru bagi Lawan Tottenham Hotspur)
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Twitter.com/goal |
Komentar