Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

6 Lawan Terberat Real Madrid di Fase Grup Liga Champions 2018-2019

By Kautsar Restu Yuda - Kamis, 30 Agustus 2018 | 10:25 WIB
   Para pemain Real Madrid merayakan gol yang dicetak Karim Benzema ke gawang Bayern Muenchen dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol pada 1 Mei 2018.
OSCAR DEL POZO/AFP
Para pemain Real Madrid merayakan gol yang dicetak Karim Benzema ke gawang Bayern Muenchen dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol pada 1 Mei 2018.

Real Madrid berpotensi bersua 6tim kuat di fase grup Liga Champions 2018-2019.

Jelang pengundian fase grup Liga Champions 2018-2019, Real Madrid perlu menghindari setidaknya 6tim dari pot 2, 3, dan 4.

Pengundian tersebut bakal digelar di Grimaldi Forum, Monako, Kamis (30/8/2018) pukul 18.00 waktu setempat atau 23.00 WIB.

Los Blancos adalah satu dari delapan tim penghuni pot 1.

Oleh karena itu, tim berseragam putih ini tidak akan bersua tim asal Liga Spanyol dan tim-tim yang menempati pot 1.

(Baca Juga: Potensi Grup Neraka di Liga Champions 2018-2019, Final Musim Lalu Bisa Terulang)

Tim-tim yang sudah dipastikan tak akan bertemu Real Madrid di fase grup adalah Barcelona, Valencia, Atletico Madrid (Liga Spantol), Bayern Muenchen, Juventus, Lokomotiv Moskva, Manchester City, Paris Saint-Germain (pot 1).

Daftar lengkap pot 1 hingga 4 dan jadwal pengundian bisa dibaca di artikel berikut: Catat, Ini Jadwal Undian Fase Grup Liga Champions 2018-2019!.

Real Madrid memang terhindar dari 8 tim kuat di atas.

Namun, mereka bisa bersua 6 tim berbahaya lainnya di fase grup Liga Champions.

(Baca Juga: Real Madrid Siap Tikung Sevilla demi Pulangkan Si Anak Hilang)

Pot 2 - Borussia Dortmund dan Benfica


Para pemain Borussia Dortmund merayakan gol Maximilian Philipp (dua dari kiri) ke gawang Benfica dalam partai International Champions Cup di Heinz Field, Pittsburgh, 25 Juli 2018.(JIM WATSON / AFP)

Borussia Dortmund berada satu grup dengan Real Madrid musim lalu.

Marco Reus dkk dua kali menelan kekalahan dan harus terlempar ke Liga Europa.

Namun dalam tiga pertemuan sebelum musim lalu, Real Madrid selalu gagal menang dari Dortmund: 2 imbang dan sekali kalah.

Pada musim 2012-2013, tim kuning-hitam itu berhasil menyingkirkan Real Madrid di babak semifinal.

Selain Dortmund, Benfica bisa menjadi momok bagi Los Blancos.

Benfica dan Real Madrid pernah bersua 3 kali di kompetisi Eropa.

Benfica berhasil meraih 2 kemenangan berbanding 1 kemenangan milik Real Madrid.

(Baca Juga: 3 Alasan Karim Benzema Kembali Tajam Musim Ini, Salah Satunya Cristiano Ronaldo)

Pot 3 - Liverpool dan Olympique Lyon


Pelatih Liverpool FC, Juergen Klopp, bertepuk tangan untuk suporter seusai laga Liga Inggris kontra West Ham United di Stadion Anfield, Liverpool pada 12 Agustus 2018. ( OLI SCARFF/AFP )

Liverpool adalah lawan yang Real Madrid kalahkan 1-3 di partai final musim lalu.

Kemenangan Real Madrid itu salah satunya disebabkan oleh penampilan buruk Loris Karius yang menghasilkan 2 gol bagi mereka.

Liverpool musim ini tak lagi sama, setelah mereka mendatangkan Alisson Becker dan 3 pemain anyar lain.

Kedalaman skuat  Si Merah yang menjadi sebab lain kekalahan di partai final, tak lagi menjadi masalah dengan pergerakan transfer yang apik.

Secara head to head, kedua tim masih berimbang, di mana keduannya sama-sama mengantongi 3 kemenangan dari 6 partai.

Olympique Lyon juga perlu diwaspadai tim asuhan Julen Lopetegui tersebut.

sejarah pertemuan kedua tim berimbang, yakni sama-sama meraih 3 kemenangan dari total 10 laga.

(Baca Juga: Terungkap Alasan Manchester United Tak Penuhi Permintaan Jose Mourinho di Bursa Transfer)

Pot 4 - Inter Milan dan Galatasaray


Mauro Icardi (tengah) merayakan golnya untuk Inter Milan ke gawang Sampdoria dalam parta Liga Italia di Stadion Luigi Ferraris, Genoa, 18 Maret 2018. ( MARCO BERTORELLO/AFP )

Di antara seluruh tim di pot 2 hingga 4, Inter Milan memiliki rekor pertemuan terbaik melawan Real Madrid.

Nerazzurri menang 7 kali, 2 imbang, dan sisanya kalah.

Tim yang dinakhodai Luciano Spalletti ini juga memiliki kedalaman skuat yang baik.

Mereka bisa menggaet Radja Nainggolan, Sime Vrsaljko, dan Stefan de Vrij.

(Baca Juga: Buang Teman Cristiano Ronaldo, Lopetegui Lebih Memilih Bek Real Madrid B)

Galatasaray punya catatan yang lumayan baik melawan Real Madrid.

Tim Liga Turki itu mencuri 3 kemanangan dari 7 pertemuan, sedang sisanya mereka kalah.

Baca Juga Artikel Jelang Undian Fase Grup Liga Champions 2018-2019

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Kautsar Restu Yuda
Sumber : Uefa.com
REKOMENDASI HARI INI

AC Milan Vs Juventus - Bawa-Bawa Real Madrid, Paulo Fonseca Puji Pertahanan I Bianconeri

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X