Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, membuat pernyataan mengejutkan terkait Cristiano Ronaldo dan Juventus.
Manchester United dan Juventus akan saling bertemu di fase grup Liga Champions 2018-2019.
Cristiano Ronaldo, yang pernah membela Manchester United, serasa pulang kampung pada laga ini.
Jose Mourinho, yang sempat bekerja sama dengan Ronaldo di Real Madrid, mengamini hal tersebut.
"Saya rasa Ronaldo memang senang bisa kembali ke Manchester United," kata Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi klub.
(Baca Juga: Pep Guardiola Bela Pernyataan Kontroversial Jose Mourinho)
"Hal ini saya rasakan saat ia bermain di Real Madrid dan melawan Manchester United, meski Ronaldo juga senang mencetak gol ke gawang mereka," ujar Mourinho menambahkan.
Ronaldo memang pernah berjumpa dengan Manchester United di Liga Champions kala berseragam Real Madrid.
Saat itu, kedua klub bertemu di babak perempat final Liga Champions musim 2012-2013.
Real Madrid berhasil menang dengan agregat 3-2 atas Manchester United pada laga tersebut.
(Baca Juga: Demi Juventus, Cristiano Ronaldo Rela Tinggalkan Timnas Portugal)
Ronaldo sendiri berkontribusi terhadap dua gol yang dicetak oleh Real Madrid.
Kini Ronaldo kembali harus bertemu dengan Manchester United saat membela Juventus.
(Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Liga Italia Malam Ini - Menanti Gol Pertama Cristiano Ronaldo)
Pertemuan pertama antara Manchester United dan Juventus baru akan berlangsung pada 24 Oktober 2018.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Manutd.com |
Komentar