Reuni dengan Lionel Messi. Ungkapan tersebut cocok untuk menjadi tajuk kisah penyerang PSV Eindhoven, Steven Bergwijn, yang akan melawat ke kandang FC Barcelona di Camp Nou.
PSV bertandang ke rumah Barca untuk melakoni matchday pertama Liga Champions 2018-2019, Selasa (18/9/2018).
Dari sekian banyak bintang yang menghuni skuat Blaugrana, tujuan Steven Bergwijn hanya terarah pada Lionel Messi.
Maklum, ia punya kisah masa lalu dengan sang superstar.
(Baca juga: VIDEO - Tendangan Roket Bek 20 Tahun Bikin Kiper Inter Milan Bengong)
Mundur 10 tahun, tepatnya pada 2008, mereka berdua pernah bertemu di sebuah hotel di Catalunya.
Saat itu umur Bergwijn baru 10 tahun, sedangkan Messi 21 tahun.
"Saya kebetulan menginap di hotel yang sama dengan para pemain Barcelona," kata Bergwijn mengenang masa lalu.
"Saya berbicara dan foto bareng mereka, termasuk Messi," tutur pemuda yang kini berusia 20 tahun itu.
Ten years ago, Steven Bergwijn met Lionel Messi in a hotel. Tomorrow the PSV winger will line-up against Messi and Barcelona in the Champions League. (via VI) #BARPSV pic.twitter.com/wcvknGfBEw
— Dutch Football (@FootballOranje_) September 17, 2018
(Baca juga: Menyesal Ludahi Wajah Lawan, Bintang Juventus Minta Maaf)
Jalan hidup memang tak ada yang bisa menerka. Satu dekade pasca-pertemuan tersebut, Bergwijn menjadi lawan Messi.
"Sekarang, setelah lewat satu dekade, saya senang bisa satu lapangan dengan dia," ujar Bergwijn.
Tampaknya Barcelona juga mesti waspada terhadap Bergwijn.
Pasalnya, Bergwijn menampilkan performa gemilang dengan mengukir empat gol dari lima penampilan di Liga Belanda musim ini.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar