Pertandingan Barcelona vs PSV Eindhoven menjadi laga spesial bagi wonderkid asal Meksiko, Hirving Lozano.
Nama Hirving Lozano bersinar bersama timnas Meksiko di Piala Dunia 2018.
Satu gol yang dilesatkan Lozano ke gawang Jerman pada fase grup membuat dirinya diminati tim-tim besar Eropa.
Salah dua tim yang mengincar Lozano adalah raksasa Spanyol, Barcelona dan Real Madrid.
(Baca Juga: 5 Pemain Baru yang Belum Mendapat Kesempatan Debut di Liga Inggris)
Hal tersebut dibenarkan oleh ayah Lozano, Jesus Lozano.
"Ada banyak tim yang mendekati, tetapi sekarang tak ada pembicaraan konkret yang terjadi," ujar Jesus dilansir BolaSport.com dari Bleacher Report.
(Baca Juga: Cristiano Ronaldo Sempat Diserang Stres setelah Hengkang dari Real Madrid)
Namun, jelang laga PSV menghadapi Barcelona, Lozano mengirimkan kode bergabung dengan Blaugrana.
"Agen saya memberi tahu bahwa ada kontak dengan Barcelona, impian saya adalah bermain untuk tim tersebut," ucap Lozano dilansir BolaSport.com dari ESPN.
Pemain 23 tahun itu juga menilai megabintang Barcelona, Lionel Messi, adalah pemain terbaik dunia.
"Saya punya banyak poster di kamar, beberapa dari Barcelona. Messi selalu menjadi pemain terbaik dan menakutkan," kata eks pemain Pachuca itu.
(Baca Juga: Pemain Persiwa Aniaya Wasit, Sang Pelatih Sebut-sebut KPK hingga Liga Siluman)
"Bagi saya, dia adalah pemain terbaik di dunia, kami harus menghentikan dia," tuturnya menambahkan.
Lozano sudah menjadi pembicaraan musim lalu saat mencetak 17 gol dan 11 assist dalam 29 laga di Liga Belanda.
Laga Barcelona vs PSV akan digelar di Stadion Camp Nou, Selasa (18/9/2018) pukul 23.55 WIB.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar