Pemain bertahan Real Madrid, Nacho Fernandez menganggap kekalahan yang diterima timnya dari CSKA Moksva pada matchday kedua fase grup Liga Champions tidak adil.
Real Madrid bertanding melawan CSKA Moksva pada pertandingan kedua babak penyisihan grup G Liga Champions, Rabu (3/10/2018) di Stadion Luzhniki.
Dalam lawatannya ke kandang CSKA Moksva, pasukan Julen Lopetegui dipaksa menelan kekalahan dengan skor tipis 1-0.
(Baca juga: Prediksi Liga Champions Laga Tottenham Hotspur Vs Barcelona)
Gol cepat Nikola Vlasic pada menit ke-2 babak pertama menjadi satu-satunya gol yang tercipta pada laga tersebut.
Dilansir BolaSport.com dari tribalfotball, hasil itu dianggap tidak adil oleh pemain bertahan Real Madrid, Nacho Fernandez.
Pesepak bola berusia 28 tahun itu menyesali nasib buruk yang diterima klubnya.
"Ini adalah pertandingan yang tidak kami duga, kekalahan itu tidak adil karena tim telah memberikan segalanya," ucap Nacho Fernandez.
"Ini sangat sulit, kami membuat banyak peluang, tetapi ini sepak bola. Liga Champions baru saja dimulai, jalan masih panjang," sambungnya.
(Baca juga: Kesalahan yang Sama Dibawa Jose Mourinho ke Manchester United)
Menurut pemain tim nasional Spanyol itu, timnya mengalami kesialan karena tidak dapat mengonversi peluang untuk mencetak gol.
Pasalnya, masih menurut Fernandez, para pemain Real Madrid tidak biasanya gagal mencetak gol.
"Masalahnya adalah ketika Anda tidak menciptakan peluang. (Tetapi) kami tidak terbiasa gagal mencetak gol dan kami punya lebih dari cukup banyak pemain yang dapat melakukannya," ujar Nacho.
"Terkadang seperti itu, sepak bola dapat menjadi sulit, tetapi kita harus tetap bekerja keras untuk selanjutnya meraih kemenangan," imbuhnya.
(Baca juga: Mohamed Salah Sedang dalam Kondisi Tidak Bagus Musim Ini)
Kekalahan dari CSKA Moskow menambah rentetan hasil kurang memuaskan bagi tim asuhan Julen Lopetegui dalam 3 pertandingan terakhir.
Tren negatif Real Madrid dimulai saat dipermalukan oleh Sevilla dalam lanjutan Liga Spanyol. Tim berjuluk Los Blancos kalah dengan skor telak 3-0.
Setelah itu, Gareth Bale dkk hanya meraih hasil imbang tanpa gol saat menjamu rival sekota mereka, Atletico Madrid, di Santiago Bernabeu pada pekan ketujuh Liga Spanyol.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Tribalfootball.com |
Komentar