Real Madrid menang 5-0 atas Viktoria Plzen pada pertandingan keempat Grup G Liga Champions di Stadion Struncovy Sady, Plzen, dengan skor 5-0.
Karim Benzema mencetak dua gol pada menit 21 dan 37, yang dilengkapi oleh gol-gol Casemiro (23'), Gareth Bale (40'), dan Toni Kroos (67').
Baca Juga:
- Lebih Tajam dari 2016-2017 dan 2017-2018, Manchester City Bisa Cetak 114 Gol
- Tampil Impresif, Pep Guardiola: Raheem Sterling Kini Seorang Pemenang
Pelatih interim Real Madrid, Santiago Solari, mengatakan kemenangan tersebut adalah hasil yang layak diterima timnya.
"Para pemain layak meraih kemenangan hari ini dan kami bisa mengalihkan fokus ke laga selanjutnya," kata Solari, dilansir dari situs resmi UEFA.
Santiago Solari juga memuji penampilan timnya pada laga tersebut.
"Kami menjalani pertandingan ini dengan perhatian penuh dan Anda bisa melihatnya dari permainan di lapangan. Hasil melawan Plzen membuktikan bahwa Real Madrid punya banyak pemain yang bisa mencetak gol," tuturnya melanjutkan.
Raihan tiga poin atas Viktoria Plzen menjaga peluang Real Madrid lolos ke babak 16 besar.
El Real saat ini berada di peringkat kedua klasemen Grup G di bawah AS Roma dengan poin sama, yaitu 9 poin dan sekadar kalah selisih gol.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | en.as.com |
Komentar