Gareth Bale menerima sorotan lebih menjelang laga melawan Manchester United di Piala Super Eropa, Rabu (9/8/2017) dini hari.
Bale dianggap kurang subur karena gagal melesakkan satu gol pun selama tur pra-musim.
Selain itu, lawan yang akan dihadapi Bale adalah klub yang gencar tengah dirumorkan mendekatinya, Manchester United.
United dikabarkan siap menampung Bale jika pemain berkebangsaan Wales tersebut tidak masuk dalam rencana Zinedine Zidane.
Laga ini jelas menjadi ajang pembuktian bahwa Bale masih layak masuk skuat utama Real Madrid.
Apalagi, Bale melewatkan pertandingan Piala Super Eropa 2016 padahal ia sempat tampil apik sepanjang perhelatan Liga Champions.
Zinedine Zidane waktu itu menolak membawa serta Bale karena alasan kebugaran.
Ada yang Berbeda Di Pengumuman Daftar Skuat Real Madrid Jelang Jumpa Manchester United, Sadarkah Madridista? https://t.co/MzOsXh1dpj pic.twitter.com/FNV2Rcmavc
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 8, 2017
Jadilah pemain berusia 28 tahun tersebut harus menonton kemenangan 3-2 Los Blancos di Piala Super Eropa 2016 dari rumah.
Kini, Bale masuk dalam daftar pemain yang dibawa Zidane ke Skopje, Makedonia.
Ia siap diturunkan oleh Zidane menghadapi klub Inggris yang dilatih Jose Mourinho tersebut.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | marca.com |
Komentar