Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Transfer Barcelona Lebih Seksi daripada Piala Super Eropa 2017

By Beri Bagja - Selasa, 8 Agustus 2017 | 16:56 WIB
Halaman utama pada tampilan situs Marca.com pada Selasa (8/8/2017) petang WIB yang lebih menonjolkan isu transfer Barcelona ketimbang Piala Super Eropa 2017.
MARCA.COM
Halaman utama pada tampilan situs Marca.com pada Selasa (8/8/2017) petang WIB yang lebih menonjolkan isu transfer Barcelona ketimbang Piala Super Eropa 2017.

Piala Super Eropa 2017 yang mempertemukan Real Madrid dengan Manchester United di Skopje, Makedonia, pada Selasa (8/8/2017) atau Rabu dini hari WIB menjadi agenda besar pekan ini. Namun, laga itu bukan santapan utama media Spanyol.

Bukti "kurangnya perhatian" media Spanyol terhadap pertandingan Piala Super Eropa bisa diamati dari tampilan utama situs top Negeri Matador.

Hal tersebut dirangkum BolaSport.com berdasarkan tiga media daring papan atas, yakni Marca.com, As.com, dan Sport.es pada Selasa (8/8/2017) petang WIB.

Mungkin sedikit di luar perkiraan karena Spanyol diwakili oleh klub mereka, Real Madrid, pada Piala Super Eropa 2017.


Halaman utama pada tampilan situs As.com pada Selasa (8/8/2017) petang WIB yang lebih menonjolkan isu transfer Barcelona ketimbang Piala Super Eropa 2017.(AS.COM)

Topik Piala Super Eropa bak kurang seksi lantaran hanya dicantumkan sebagai headline pendukung di bawah atau samping tema utama.

Media-media kondang itu sepertinya lebih tergoda mengangkat isu seputar pergerakan transfer rival bebuyutan El Real, Barcelona.

El Barca sedang getol memburu pengganti Neymar Jr., yang hijrah ke Paris Saint-Germain.


Halaman utama pada tampilan situs Sport.es pada Selasa (8/8/2017) petang WIB yang lebih menonjolkan isu transfer Barcelona ketimbang Piala Super Eropa 2017.(SPORT.ES)

Pemberitaan mengenai calon pemain anyar Barcelona itu pun mendapatkan porsi paling besar.

Sosok yang disorot ialah Philippe Coutinho (Liverpool), Ousmane Dembele (Borussia Dortmund), sampai Jean Michael Seri (Nice).

Sport.es misalnya menulis judul besar "perekrutan Coutinho, dalam hitungan jam!".

Baca Juga: 4 Pemain Ini Pindah dari Liverpool ke Spanyol Kemudian Juara Liga Champions, Coutinho Berikutnya?

Sebagai media yang lebih condong ke kubu El Barca, Sport memang kerap memberikan porsi minim untuk pemberitaan klub lain, termasuk Real Madrid.

Khusus untuk tinjauan Piala Super Eropa 2017, pengunjung situs mesti mencari hampir ke bagian bawah di halaman utama.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : marca.com, as.com, Sport.es
REKOMENDASI HARI INI

Hajar Timnas Indonesia, Bek Jepang Akui Atmosfer Suporter di SUGBK Bikin Sulit Samurai Biru

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X