BOLASPORT.COM – SEA Games 2017 yang digelar di Kuala Lumpur, Malaysia tak cuma dinikmati penduduk lokal. Tetapi, pendatang dari berbagai negara turut menyemarakkan ajang ini, salah satuya dari Myanmar.
Laporan Langsung Estu Santoso dari Kuala Lumpur
Cabang olahraga yang pertama kali melaksanakan pertandingan adalah sepak bola.
Pada Senin (14/8/2017), sepak bola SEA Games 2017 mempertandingkan dua laga di Stadion Shah Alam dan Stadion MP Selayang. Dua arena itu di Selangor.
Untuk jam pertama dengan sepak mula pukul 16.00 waktu Malaysia atau 15.00 WIB, Myanmar bersua Singapura di Selayang.
Sejak siang, sejumlah orang berseragam jersey timnas U-22 Myanmar sudah banyak yang terlihat di beberapa sudut Kuala Lumpur.
Baca juga: SEA Games 2017 - Timnas U-22 Indonesia Punya Kabar Gembira
BolaSport.com pun sempat bertemu dengan serombongan pendukung Myanmar di Jalan Imbi, Bukit Bintang.
”Kami bolos kerja demi Myanmar,” kata Yan, perempuan yang mengaku bekerja di Kuala Lumpur dengan Bahasa Melayu yang terbata-bata.
Ketika ditanya apakah mereka tak rugi? Jawabannya sama dengan supporter timnas negara-negara lain.
Menurut Yan, timnas U-22 Myanmar wajib di dukung apalagi main di Malaysia.
”Kami taka apa-apa tak mendapat bayaran hari ini. Kami ingin Myanmar mengalahkan Singapura,” tuturnya.
Baca juga: SEA Games 2017 - Strategi Luis Milla dan Cara Main Evan Dimas Cs Terancam Bocor!
Pada SEA Games 2015 atau sebelum ajang di Kuala Lumpur ini, Myanmar mengejutkan.
Mereka lolos sampai final, salah satunya menang 4-2 atas Indonesia di fase penyisihan.
Sayang, Myanmar hanya dapat perak setelah kalah 0-3 dari Thailand pada partai puncak di Stadion Nasional Singapura pada 15 Juni 2015.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar