Sejak Selasa malam (22/8/2017) sampai Rabu dini hari (23/8/2017), setidaknya ada lima berita menarik yang sayang jika Anda lewatkan.
Pertama, Barcelona dikabarkan mengajukan tuntutan hukum terhadap mantan pemainnya, Neymar.
Tuntutan tersebut terkait perpanjangan kontrak yang telah kedua belah pihak sepakati, sebelum Neymar akhirnya hijrah ke Paris Saint-Germain.
(Selengkapnya: Barcelona Ajukan Tuntutan Hukum, Bukti Saga Transfer Neymar Kembali Memanas)
Berita kedua adalah terkait peluang timnas U-22 Indonesia jelang petandingan terakhir kontra Kamboja.
Usai menahan imbang Vietnam, bagaimana cara Indonesia lolos dan seperti apa hasil laga Kamboja sebelumnya.
(Selengkapnya: Jelang Indonesia Vs Kamboja - Sang Jenderal Lini Tengah Kembali, Modal Positif untuk Skuat Garuda Muda)
Ketiga, Neymar melalui pengacaranya menyampaikan repons terkait tuntutan hukum mantan klubnya tersebut.
Respons ini muncul tidak lama setelah Barca dilaporkan melakukan tuntutan terhadap Neymar.
(Selengkapnya: BREAKING NEWS: Neymar Respons Tuntutan Hukum Barcelona!)
Berita terkait Liga Champions menjadi laporan keempat Night News.
UEFA telah merilis daftar tim unggulan calon peserta Liga Champions dan membaginya kedalam empat pot.
(Selengkapnya: UEFA Rilis Daftar Klub Unggulan Liga Champions 2017-2018, Ada di Pot Berapa Klub Jagoanmu?)
Yang terakhir, Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) telah memutuskan menolak banding Cristiano Ronaldo.
(Selengkapnya: Pengadilan Arbitrase Olahraga Tolak Banding Cristiano Ronaldo!)
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar