Chelsea baru saja mendatangkan adik kandung dari Eden Hazard, yaitu Kylian Hazard, dari klub Hungaria, Ujpest FC.
Sebelum Hazard bersaudara itu, terdapat sejumlah pasangan kakak-adik yang sukses di dunia sepak bola.
Berikut 5 pasangan di antaranya.
5. Filippo Inzaghi dan Simone Inzaghi
Kedua kakak beradik ini sama-sama berposisi sebagai penyerang.
Namun, di dalam kariernya Filippo lebih sukses ketimbang Simone.
Hal yang berbalik justru ketika keduanya terjun di dunia kepelatihan.
(BACA JUGA: 5 Pemain dengan Nama Belakang Dembele, Nomor Terakhir Bocah Ajaib 14 Tahun)
Simone sukses bersama Lazio musim lalu dengan berhasil membawa Elang Ibu Kota ke final Coppa Italia dan menjadi juara Piala Super Italia 2017, sedangkan Filippo kini hanya melatih tim Serie B, Venezia.
4. Philip Neville dan Gary Neville
Keduanya berhasil membawa Manchester United meraih treble pada musim 1998-1999.
Untuk urusan karier, sosok Gary mungkin lebih sukses dari Philip.
Gary yang pensiun tahun 2011 berhasil mencatatkan 400 penampilan liga bersama Man United.
Sedangkan Philip harus terbuang dari tim Setan Merah dan bermain di Eveton.
3. Kevin-Prince Boateng dan Jerome Boateng
Ada yang unik dari kedua pemain ini. Meskipun merupakan kakak-adik, mereka memperkuat timnas yang berbeda.
Kevin-Prince memperkuat timnas Ghana, sedangkan Jerome bermain untuk Jerman.
Untuk masalah karier, Jerome lebih baik daripada sang kakak karena menjadi pilihan utama di Bayern Muenchen dan timnas Jerman.
Sedangkan sang kakak baru saja memutus kontrak dengan Las Palmas.
2. Gabriel Millito dan Diego Millito
Keduanya memiliki prestasi yang nyaris seimbang.
Gabriel mengumpulkan banyak gelar bersama Barcelona.
Sementara Diego juga mengumpulkan banyak piala ketika bermain bersama Inter Milan di era kepelatihan Jose Mourinho.
1. Kolo Toure dan Yaya Toure
Kakak beradik ini sama-sama pernah menjuarai Premier League dengan tim yang berbeda.
Kolo berhasil juara dengan rekor tak terkalahkan bersama Arsenal pada musim 2003-2004.
Sedangkan Yaya juara bersama Manchester City pada musim 2011-2012 dan 2013-2014.
Bahkan, Yaya, yang berposisi sebagai gelandang, sukses menjadi top scorer Man City saat memenangi Liga Inggris pada 2013-2014 dengan koleksi 20 gol.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | whoscored.com, soccerway.com |
Komentar