Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate memastikan posisi penjaga gawang dilanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa melawan Lithuania akan ditempati Jack Butland.
Southgate memastikan timnas Inggris akan melakukan rotasi saat bertandang ke Lithuania, Minggu (8/10/2017).
Salah satunya adalah memastikan posisi di bawah mistar gawang akan ditempati kiper Stoke City Jack Butland.
Posisi penjaga gawang utama timnas Inggris di laga-laga sebelumnya Inggris memang kerap memasang kiper yang lebih senior dari Butland, yakni Joe Hart.
Namun berhubung Three Lions sudah dipastikan lolos ke Piala Dunia, Southgate akan memberi kesempatan bagi Butland untuk menambah catatan caps-nya di timnas Inggris.
(Baca Juga : 5 Negara Paling Mengejutkan di Kualifikasi Piala Dunia 2018, Salah Satunya Sedang Dilanda Perang)
"Butland telah sabar menunggu kesempatannya, kebugarannya sangat bagus dan ini adalah kesempatan besar baginya," ujar Southgate dilansir BolaSport.com dari Mirror.
Saat ini publik Inggris sebenarnya kerap berdebat mengenai kiper yang tepat untuk dibawa ke Piala Dunia.
Selain Joe Hart dan Butland, terdapat Pickford, Fraser Forster dan Tom Heaton yang juga meramaikan persaingan tempat di timnas Inggris.
Hart, Butland, dan Pickford pun menjadi yang sering dipilih Southgate saat mengarungi babak kualifikasi.
Southgate merasa pilihannya sudah tepat terlebih lagi melihat salah satu kipernya, Joe Hart bermain bagus dan menambah catatan cleansheets Joe Hart saat menjamu Slovenia.
"Ada banyak pertandingan, kami memiliki beberapa penjaga gawang yang bagus."
"Joe sangat baik malam ini ketika melawan Slovenia dan catatan tersebut diperkuat bahwa kami baru kebobolan tiga kali sepanjang kualifikasi," tegas Southgate.
Inggris sendiri saat ini telah memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2018 setelah berhasil mengalahkan Slovenia 1-0 pada Jumat (6/10/2017).
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar