Pelatih timnas Spanyol, Julen Lopetegui, memberikan komentar terkait penampilan salah satu anak asuhnya, Sergio Busquets.
Pada konferensi pers jelang laga kontra Israel, Selasa (10/10/2017) dini hari WIB, Lopetegui memberikan penilaian terhadap gelandang Barcelona tersebut.
"Busquets adalah pemain yang berada di level permainan tertinggi dan menawarkan keandalan maksimal," ucap Lopetegui yang dikutip BolaSport.com dari Football Espana.
"Dia menunjukkan semangat terhadap profesi, respek, dan bermain seperti malaikat," katanya.
(Baca Juga: Presiden Liga Spanyol: Gerard Pique Bukan Pendukung Kemerdekaan Catalunya!)
Busquets adalah pemain utama di skuat Spanyol sejak era Vicenta Del Bosque.
Menurut Transfermarkt, pemain berusia 29 tahun iu sudah mengantongi 98 caps bersama timnas Spanyol.
Selain itu, Busquets telah mengoleksi 2 gol untuk tim berjuluk La Furia Roja itu.
(Baca Juga: Winger Incaran Barcelona Ini Hampir Akhiri Karier Lebih Dini Karena Minder)
Jebolan akademi La Masia ini juga sudah mengoleksi gelar Piala Dunia 2010 dan Piala Eropa 2012.
Pemain asli Catalunya ini juga merupakan pilar penting Barcelona sejak era Pep Guardiola hingga sekarang.
Bahkan, musim ini Busquets belum sekalipun melewatkan laga bersama klub beralias La Blaugrana.
(Baca Juga: AC Milan dan Arsenal Saling Sikut Demi Dapatkan Gelandang Barcelona)
Bersama Barcelona, Busquet telah menyumbang 3 gelar Liga Champions, 4 Piala Dunia Antar Klub, 6 La Liga, Piala Super Eropa, 5 Piala Super Spanyol, dan 4 Copa Del Rey.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | football-espana.net |
Komentar