Panama menghebohkan dunia sepak bola karena mereka lolos ke Piala Dunia 2018 lewat gol kontroversial yang mereka cetak ke gawang Kosta Rika Rabu (11/10/2017).
Dalam pertandingan antara Panama dan Kosta Rika yang berakhir dengan skor 2-1 tersebut, Gol penyama kedudukan Panama yang dicetak oleh Gabriel Torres di menit ke-52 dilakukan dengan cara yang cukup kontroversial.
(Baca Juga : Penyerang Timnas Indonesia yang Disejajarkan dengan Penyerang Top Dunia Ternyata Sempat Diincar oleh Juara Liga Jerman)
Wasit Lopez Castellanos mengesahkan gol Panama tersebut meski bola belum melewati gawang.
Berikut ini adalah gol kontroversial Panama ke gawang Kosta Rika.
A GHOST GOAL sends Panama to the World Cup for the first time in their history!#panama #pancos pic.twitter.com/jYWirKB32U
— Sportdec (@SportdecApp) October 11, 2017Tak hanya gol hantu saja, ada tindakan kontroversial yang dilakukan oleh pemain cadangan Panama.
Di saat pertandingan bergulir di menit ke-90, pemain Kosta Rika mendapatkan kesempatan lemparan ke dalam.
Namun saat bola akan diambil oleh salah seorang pemain Kosta Rika, pemain cadangan Panama yang sedang pemanasan langsung menendang bola yang keluar dari lapangan.
Berikut cuplikan video yang didapat BolaSport.com dari akun Instagram Bleacher Report:
Meski begitu pemain Kosta Rika tak begitu mempermasalahkan hal tersebut karena mereka sudah dipastikan lolos ke Piala Dunia 2018 sebelum pertandingan tersebut.
Kemenangan tersebut membuat Amerika Serikat gagal lolos ke Piala Dunia 2018.
Editor | : | Bagaskara Setyana Adhie Perkasa |
Sumber | : | instagram.com/brfootball |
Komentar