Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, memenangi Golden Boy 2017.
Penghargaan Golden Boy 2017 diberikan kepada pemain muda, di bawah usia 21 tahun, yang bersinar dan menunjukkan performa gemilang.
PSG’s Kylian Mbappe has won the 2017 Golden Boy award! pic.twitter.com/lzP6tLqwFU
— B/R Football (@brfootball) 23 Oktober 2017
Pemenang gelar ini ditentukan melalui hasil pemungutan suara para jurnalis dari beberapa media di Eropa.
Hasilnya, Mbappe mengalahkan bintang-bintang muda lain seperti Gabriel Jesus (Manchester City), Ousmane Dembele (Barcelona), Marcus Rashford (Manchester United), dan Gianluigi Donnarumma (AC Milan).
Nomine Golden Boy Award 2017
- Kylian Mbappe (18 tahun/PSG)
- Ousmane Dembele (20 tahun/Barcelona)
- Marcus Rashford (19 tahun/Manchester United)
- Gabriel Jesus (20 tahun/Manchester City)
- Gianluigi Donnarumma (18 tahun/AC Milan)
- Christian Pulisic (19 tahun/Borussia Dortmund)
- Kasper Dolberg (20 tahun/Ajax Amsterdam)
- Emre Mor (20 tahun/Celta Vigo)
- Federico Chiesa (19 tahun/Fiorentina)
- Rodrigo Bentancur (20 tahun/Juventus)
France have the won the Golden Boy award more times than any other nation:
2013: Paul Pogba
2015: Anthony Martial
2017: Kylian Mbappé— Squawka Football (@Squawka) 23 Oktober 2017
Seperti dilansir BolaSport.com dari Tuttosport, Mbappe menang setelah memperoleh 291 suara.
Posisi kedua ditempati Dembele dengan 149 suara, sementara Jesus menempati posisi ketiga.
Kesuksesan Kylian Mbappe tidak lepas dari performa tajamnya bersama AS Monaco.
Dia merangkum 26 gol dan 14 assist dari 44 laga berbagai ajang musim lalu.
(Baca Juga: Sejak Menang 8-0 atas Persib Bandung, AC Milan Sulit Mencari Pelatih 1.000 Hari)
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | Tuttosport.com |
Komentar