Timnas Swiss memastikan tiket ke putaran final Piala Dunia 2018 setelah menang agregat 1-0 atas Irlandia Utara pada babak play-off zona Eropa.
Terakhir, kedua tim bermain imbang 0-0 pada laga di markas Swiss, St. Jacob Park, Basel, Senin (13/11/2017) dini hari WIB.
Dengan begitu, Swiss bakal tampil untuk kali keempat secara beruntun di putaran final Piala Dunia.
Duel di Basel sebenarnya menghasilkan banyak peluang dari kedua tim.
Swiss melepaskan 4 tembakan jitu dari 14 usaha, sementara Irlandia Utara melakukan 5 tendangan ke arah gawang dari 9 percobaan.
(Baca Juga: Dalam Jumpa Pers, Neymar Marah-marah lalu Menangis)
QUALIFIED! Congratulations, Switzerland! They qualify for a th consecutive #WorldCup and their th in total! #WCQ pic.twitter.com/ONHOcRWALU
— #WCQ (@FIFAWorldCup) November 12, 2017
Kurun 20 menit pertama diwarnai aksi saling mengancam.
Setelah upaya Haris Seferovic buat Swiss, Irlandia Utara menebar bahaya dengan tembakan jarak jauh Chris Brunt.
Penghamburan peluang kembali dilakukan Siwss dan Irlandia Utara pada paruh kedua.
Dari kubu Irlandia Utara, Conor Washington gagal memanfaatkan 2 kans pada menit ke-54 dan ke-62.
Sementara itu, Seferovic malah melepaskan tembakan melambung di atas mistar dari depan gawang.
Pada masa injury time, Jonny Evans memiliki kans besar via tandukan, tetapi bola dihalau barisan pertahanan Swiss saat mendekati garis gawang.
Hingga peluit panjang dbunyikan wasit, tak satu pun gol tercipta.
Swiss 0-0 Irlandia Utara
Swiss: 1-Yann Sommer; 2-Stephan Lichtsteiner, 22-Fabian Schaer, 5-Manuel Akanji, 13-Ricardo Rodriguez; 17-Denis Zakaria, 10-Granit Xhaka; 23-Xherdan Shaqiri (8-Remo Freuler 80'), 15-Blerim Dzemaili (18-Admir Mehmedi 61'), 14-Steven Suber; 9-Haris Seferovic (7-Breel Embolo 86')
Pelatih: Vladimir Petkovic
Irlandia Utara: 1-Michael McGovern; 18-Aaron Hughes, 4-Gareth McAuley, 5-Jonny Evans, 11-Chris Brunt; 19-Jamie Ward (7-Jordan Jones 74'), 8-Steven Davies, 16-Oliver Norwood (21-Josh Magennis 75'), 20-George Saville, 14-Stuart Dallas; Conor Washington (17-Patrick McNair)
Pelatih: Mcihael O'Neill
Wasit: Felix Brych
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar