Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, membeberkan masa-masa kelamnya sebelum memenangi Ballon d'Or yang kelima pada Jumat (8/12/2017).
Lima gelar Ballon d'Or yang dimiliki Cristiano Ronaldo kini setara dengan koleksi megabintang Barcelona, Lionel Messi.
Cristiano Ronaldo belakangan lebih unggul dari Messi dengan memenangi empat Ballon d'Or dalam lima edisi terakhir.
Gelar Ballon d'Or pertama Ronaldo ia dapat pada 2008 kala masih berseragam Manchester United.
Namun, Lionel Messi justru tampil beringas dengan memenangi empat gelar Ballon d'Or secara berurutan usai Ronaldo meraih gelar yang pertama.
(Baca Juga: Menang Ballon d'Or, Cristiano Ronaldo Langsung Ditantang Sang Anak)
Hal ini ternyata membuat Ronaldo sedikit kecewa dengan prestasi Messi dalam ajang penghargaan tersebut.
"Saya tidak mau menutupi bahwa saya sempat sedih dan marah karena Lionel Messi memenangi empat Ballon d'Or berurutan setelah saya memenanginya pertama kali," ujar Ronaldo seperti dilansir BolaSport.com dari SkySports.com.
"Hal ini membuat saya jadi tak termotivasi untuk menghadiri acara pemberian penghargaan karena saya tak pernah memenanginya," kata pemain sayap berkebangsaan Portugal tersebut.
Namun, keadaan jelas sudah berubah saat ini setelah Cristiano Ronaldo mampu menyamai prestasi Lionel Messi.
(Baca Juga: Kiprah Para Wakil Liga Inggris di Ballon d'Or 2017, Hanya 2 yang Masuk 10 Besar)
Hal tersebut tak terlepas dari kesabaran Ronaldo selama ini.
Ia mampu menampilkan sepak bola terbaik secara konsisten yang akhirnya membuat Ronaldo diganjar empat gelar Ballon d'Or yang lain.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar