Rumah sakit Mater Dei di Kota Belo Horizonte, daerah di Tenggara Brasil, sedang bersiap dengan kedatangan megabintang Brasil, Neymar.
Rumah Sakit Mater Dei tersebut akan menjadi tempat bagi Neymar untuk menjalani operasi.
Neymar mengalami retak pada tulang metatarsalnya dan harus menjalani operasi agar bisa sembuh.
Tim yang akan mengoperasi Neymar nanti terdiri dari Rodrigo Lasmar, dokter timnas Brasil, dan Gerard Saillant, dokter yang mengoperasi lutut Ronaldo Nazario pada tahun 2000 lalu.
(Baca juga: Arsenal Penuh tetapi Tak Berisi, Bentuk Protes atau karena Cuaca?)
Asisten Direktur Olahraga Paris Saint-Germain (PSG), Maxwell, juga akan turut hadir disana.
Untuk mempersiapkan operasi nanti, satu gedung di Rumah Sakit Mater Dei dipersiapkan khusus hanya untuk Neymar seorang.
Neymar in Brazil ahead of his surgery this week pic.twitter.com/vi953BDQd2
— Neymar Jr. (@Neymarvellous) March 1, 2018
Gedung itu nantinya selain untuk Neymar, juga untuk tempat tinggal sementara 10 orang lain seperti keluarga dan dokter saat operasi tersebut dilangsungkan.
Neymar kabarnya akan bisa pulang dari rumah sakit sehari setelahnya.
Belum jelas apakah ia akan kembali ke Paris atau akan tetap di Brasil sampai cederanya sembuh.
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | marca.com |
Komentar