Pelatih legendaris Italia yang kini membesut China, Marcello Lippi, berbicara soal pelatih Wales, Ryan Giggs, yang akan ditemui dalam pertandingan persahabatan di Stadion Guangxi Sports Center, Kamis (22/3/2018).
Duel melawan China akan menjadi laga pertama Ryan Giggs sebagai pelatih Wales.
Berbanding terbalik dengan Giggs, Marcello Lippi merupakan sosok yang sudah sangat berpengalaman di dunia kepelatihan.
Timnas China adalah tim ke-14 yang dipimpin Lippi.
Namun, pria yang membawa Italia menjuarai Piala Dunia 2006 ini enggan memberikan masukan untuk Giggs.
(Baca Juga: 6 Playmaker Terbaik di Liga Inggris, Duo Manchester Bukan Nomor 1)
"Saya merasa tidak harus memberikan saran apapun untuk Ryan Giggs," kata Marcello Lippi seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.
"Ryan mempunyai pelatih terbaik dalam diri Sir Alex Ferguson ketika dia bermain untuk Manchester United. Ryan hanya perlu melakukan apa yang dia pelajari dari Sir Alex," ucap Lippi lagi.
Allenatore berusia 69 tahun ini pun mengharapkan yang terbaik untuk karier Ryan Giggs.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | transfermarkt.com, bbc.com |
Komentar