Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Kiper Kolombia Ini Klaim Lebih Hebat dari Lionel Messi

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 27 April 2018 | 19:56 WIB
Aksi Rene Higuita ketika mencoba menepis tendangan penalti pemain Argentina, Gustavo Lopez, dalam pertandingan di Buenos Aires, 1 November 1995.
DANIEL GARCIA / AFP
Aksi Rene Higuita ketika mencoba menepis tendangan penalti pemain Argentina, Gustavo Lopez, dalam pertandingan di Buenos Aires, 1 November 1995.

Mantan kiper Kolombia mengklaim bahwa dia mencatat prestasi yang lebih bergengsi ketimbang bintang FC Barcelona, Lionel Messi, dan dua legenda sepak bola, Pele serta Diego Maradona.

Rene Higuita adalah kiper tim nasional Kolombia era 1980-an dan 1990-an.

Dia bermain untuk tim nasional Kolombia pada Piala Dunia 1990.

Higuita terkenal dengan rambut gondrong dan tendangan ala kalajengking yang dia tunjukkan dalam laga versus Inggris pada 1995.

Namun, dia juga dikenang karena membuat kesalahan saat Kolombia bermain melawan Kamerun pada pertandingan babak 16 Besar Piala Dunia 1990.

(Baca juga : Wow! Pernah Dibuang Klub Indonesia, Karier Pesepak Bola Ini Justru Semakin Bersinar)

Ketika itu, Higuita merangsek keluar dari gawangnya hingga nyaris setengah lapangan.

Dia lalu melakukan kesalahan operan yang memungkinkan pemain Kamerun, Roger Milla, merebut bola.

Milla lalu berlari tanpa adangan dan menjebol gawang Kolombia. Kolombia lalu gagal melaju ke perempat final karena kalah 1-2.

Meski masih menyesali kekalahan timnya, Higuita mengatakan ada hal yang membuatnya bangga.

"Kejadian itu memang kesalahan besar, tetapi setelah momen itulah FIFA mengubah peraturan gaya main kiper. Pele, Maradona, atau Lionel Messi tak mungkin melakukan itu," kata Higuita.

Kolombia akan berlaga di Piala Dunia 2018 dan tergabung di Grup H bersama Polandia, Senegal, dan Jepang.

Higuita memercayakan James Rodriguez untuk memimpin Kolombia lolos ke babak 16 Besar.

"James Rodriguez adalah pemimpin natural, karena itulah dia mewakili Kolombia dan kami semua sangat menghargainya. Dia mencapai status itu dengan kerendahan hati, kecakapan, dan kerja kerasnya. James bisa bermain di klub mana pun," tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Fifa.com
REKOMENDASI HARI INI

Kumamoto Masters Japan 2024 - Keputusasaan Viktor Axelsen Disorot, Main Tanpa Pelatih Berdampak Besar

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X