Pelatih tim nasional Spanyol, Julen Lopetegui, sudah mengumumkan 23 pemain yang akan berangkat ke Piala Dunia 2018. Sebanyak enam pemain Real Madrid ada di daftar itu.
Mereka adalah Sergio Ramos, Dani Carvajal, Nacho, Isco, Marco Asensio, dan Lucas Vazquez.
Real Madrid pun menyumbang pemain terbanyak untuk skuat Spanyol di Piala Dunia 2018.
Hal ini jarang terjadi.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, terakhir kali pemain Real Madrid mendominasi skuat Spanyol dengan enam personel terjadi pada 1962 alias 56 tahun lalu.
Kala itu, Real Madrid mengirimkan Jose Araquistain, Jose Santamaria, Francisco Gento, Luis Del Sol, Alfredo Di Stefano, dan Ferenc Puskas.
(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
Setelah itu, jumlah pemain Real Madrid terbanyak di skuat Spanyol terjadi pada Piala Dunia 2002.
Mereka diwakili Iker Casillas, Ivan Helguera, Fernando Hierro, Raul Gonzalez, dan Fernando Morientes.
Real Madrid juga tidak terlalu berkontribusi pada era keemasan Spanyol dari 2008 hingga 2012.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | marca.com |
Komentar