Timnas Prancis memenangi duel uji coba bergengsi lawan Italia di Stadion Allianz Riviera, Nice, Jumat (1/6/2018) atau Sabtu dini hari WIB, dengan skor 3-1.
Penyerang timnas Prancis, Ousmane Dembele, tampil gemilang dengan mencetak satu gol ke gawang Italia (menit ke-63).
Dua gol lain ditorehkan Samuel Umtiti (8') dan dari penalti Antoine Griezmann (29').
Timnas Italia cuma membalas satu gol dari aksi Leonardo Bonucci (36').
Selain mencetak gol, Dembele menjadi bintang di Nice berkat sederet aksi gemilang yang membuat pertahanan skuat eksperimental Italia kocar-kacir.
Ousmane Dembele Amazing Goal vs Italy friendly 01/06/2018#franceitaly #FRAITA #france #italia #bonucci #griezmann #samuelumtit #dembele #ousmanedembele pic.twitter.com/c12aMYltRE
— Gizmo (@Gizmofilmz) June 1, 2018
Dia mencetak gol melalui tembakan first-time melengkung yang melesat indah ke pojok kiri gawang Salvatore Sirigu.
Sebelumnya pada menit ke-47, pemain Barcelona itu membelah pertahanan Italia seorang diri lewat solo run supercepat seusai menerima umpan lemparan kiper Hugo Lloris.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
Dembele menggiring bola dari wilayah permainan timnya, memasuki area penalti Italia, mengecoh dua pemain lawan, dan melepaskan tembakan.
Apes baginya, aksi cemerlang itu gagal menghasilkan gol karena bola membentur mistar gawang.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | soccerway.com |
Komentar